SuaraSumbar.id - Prosesi lamaran YouTuber Atta Halilintar dan penyanyi Aurel Hermansayah digelar hari ini, Sabtu (13/3/2021). Acara tunangan keduanya dilaksanakan live streaming di salah satu televisi swasta pukul 12.30 WIB.
Dalam momen bahagia Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah itu, publik menanti kehadiran Krisdayanti (KD) ibu kandung Aurel dan suaminya.
Seperti diketahui, beberapa waktu lalu, KD dan Raul Lemos sempat berseteru dan perang status bersama Aurel dan Azriel. Masalahnya diduga karena salah paham antara keduanya.
Rupanya KD tetap datang di acara tunangan Aurel, ia disediakan kursi di sebelah Aurel berdampingan dengan Ashanty dan Anang.
Namun sayangnya ayah sambung Aurel yatu Raul Lemos tidak datang ke acara tersebut. Bahkan adik-adik sambungnya yaitu Amora dan Kellen juga tidak terlihat batang hidungnya.
Melansir dari Hops.id--jaringan Suara.com, di acara live streming tersebut, Krisdayanti diketahui hanya ditemani kakaknya yaitu Yuni Shara. Selain Raul Lemoos, orangtua Atta Halilintar juga tidak datang.
Namun, sebelumnya telah dikonfirmasi kalau kedua orangtua Atta ada di Malaysia dalam rangka menjalani pengobatan.
“Hari ini saya, Muhammad Atta Mimi Halilintar berniat untuk melamar Aurel Hermansyaah anak dari bapak Anang Hermansyah, ibu Ashanty dan (jeda panjang) Mimi KD,” ujar Atta sambil menangis dilansir dari live streaming RCTI Sabtu 13 Maret 2021.
Setelah Atta memberikan sepatah katanya, Anang mengucapkan dirinya dan keluarga besar menerima lamaran Atta.
“Untuk anaku Aurel, kamu bener mau terima Atta? Yakin 100 persen? Kalau setuju, Pipi merestui dengan lamaran ini, kami keluarga besar menerima dengan baik,” ujar Anang.
Berita Terkait
-
Mengenal Olahraga Padel, Tengah Digemari Artis Termasuk Aurel Hermansyah
-
Aaliyah Massaid Tak Terima Dituding Sudah Lahiran: Perut Segede Ini Masih Aja Digosipin
-
7 Potret Aurel Hermansyah Main Padel, Pamer Body Bak ABG!
-
Jenguk Kesha Ratuliu yang Baru Melahirkan Anak Ketiga, Aurel Hermansyah Puji Ketampanan Baby Danish
-
Azriel Hermansyah Minta Maaf Saat Lebaran, Kris Dayanti Akui Dirinya yang Lebih Banyak Salah
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
Terkini
-
PSU Pilkada Pasaman 2024 Diklaim Lancar, Rekapitulasi Digelar Minggu 20 April 2025!
-
Misteri Mayat di Bukittinggi Terungkap! CCTV Ungkap Detik-Detik Terakhir Korban Asal Lubuk Linggau
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!