SuaraSumbar.id - Tingkah seorang pemuda yang berniat membuat mantan cemburu sekaligus tak terlihat menyedihkan usai putus belakangan jadi sorotan.
Betapa tidak, ia nekat meminta temannya sendiri untuk seolah-olah menjadi pacar barunya dan bertukar pesan romantis.
Aksi nyeleneh pemuda yang satu ini viral setelah tangkapan layar WhatsApp berisi pesan romantis settingan beredar di media sosial, salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @tweetreceh.
Dalam unggahan tersebut, tampak tangkap layar percakapan antara sepasang pria dan wanita. Pria tersebut tampak menghubungi wanita bernama Dinda.
"Eum aku tuh nggak tau sekarang tuh nyaman banget sama kamu, kamu mau nggak jadi pacar aku?" tulisnya diikuti emotikon hati.
Pernyataan cinta tersebut bersambut baik. Tidak butuh waktu lama, perempuan yang bernama Dinda tersebut langsung mengiyakan.
"Iya Fan, aku mau," tulisnya.
Meski begitu, kisah antara pasangan ini ternyata hanya konten semata. Bahkan, pria tersebut meminta tolong temannya untuk berpura-pura menjadi perempuan.
"Gue mau bikin konten nembak cewek tapi lu harus jadi ceweknya," tulis si pria pada tangkap layar yang dibagikan setelahnya.
Baca Juga: Baru Putus, Mantan Pacar Jerome Boateng Dikabarkan Meninggal Dunia
"Bantuin dong bentaran, gue habis putus ini," tambahnya,
Tak hanya itu, ia meminta temannya untuk mengganti foto profil menjadi foto perempuan. Foto tersebut juga merupakan hasil mencari di Google.
Awalnya, sang teman khawatir jika pacarnya sendiri marah karena melihat ia memakai foto profil perempuan lain. Namun, pria ini tetap memohon bantuan meski hanya untuk 5 menit.
"Gue kan baru putus, kan biar kelihatan gue dah ada lagi. Cepetan dah," tambahnya.
Di akhir, ia pun bahkan mengganti nama temannya menjadi Dinda. Hasilnya, pria ini sukses membuat konten seolah-olah baru saja menyatakan perasaan dan telah move on.
Sejak diunggah, skenario di balik konten romantis itu menjadi viral. Bukan hanya kocak, banyak pula warganet yang terhibur membaca percakapan di balik layar.
"Untuk WA 2 jadi bisa chat sama diri sendiri," tulis salah satu komentar.
"Ternyata nggak cuma cewek aja yang suka drama ya, cowok juga terniat."
"Kreatif banget sih jomblo."
"Dapat pacar trial 1 jam," tambah komentar lain.
"Gue pernah kayak gini sama adek gue, ngakak," imbuh warganet lain yang pernah berbuat serupa.
Berita Terkait
Terpopuler
- Dulu Dicibir, Keputusan Elkan Baggott Tolak Timnas Indonesia Kini Banjir Pujian
- Lupakan Brio, Ini 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Sporty dan Irit Mulai Rp60 Jutaan
- Siapa Brandon Scheunemann? Bek Timnas Indonesia U-23 Berdarah Jerman yang Fasih Bahasa Jawa
- Di Luar Prediksi! 2 Pemain Timnas Indonesia Susul Jay Idzes di Liga Italia
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Nissan 3 Baris Mulai Rp50 Jutaan, Pas untuk Keluarga
Pilihan
-
Mentan Amran Sebut Ada Peluang Emas Ekspor CPO RI ke AS usai Kesepakatan Tarif
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Grup B Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
-
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Arab Saudi dan Irak di Grup B Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia
-
BREAKING NEWS! Drawing Tuntas, Timnas Indonesia Hadapi Dua Negara Ini
-
LIVE REPORT Drawing Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Lawan Siapa?
Terkini
-
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan 2 Kg Sabu di Bandara Minangkabau, Kurir Dibekuk!
-
Kronologi Nenek Dirampok di Padang dan Dianiaya hingga Pingsan, Perhiasan Emas dan Uang Raib!
-
Elnusa Petrofin Gandeng Jurnalis Padang Sukseskan Lomba Jurnalistik 2025, Perkuat Distribusi Energi
-
5 Desain Kamar Mandi 1x1 Meter, Terlihat Mewah dan Nyaman
-
Tim LKG BRI Indonesia Hasil Liga Kompas Tampil di Swedia, Siap Harumkan Nama Negara Kita