SuaraSumbar.id - Tangis ibunda Angga Fernanda Afriyon, korban jatuhnya jatuhnya pesawat Sriwijaya SJ 182, histeris ketika menyambut kedatangan peti jenazah anaknya sampai di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), Sabtu (23/1/2021).
Peti mayat Angga sampai di kediaman orangtuanya di kawasan Sungai Sapiah, Kecamatan Kuranji, Kota Padang, sekitar pukul 11.51 WIB.
Tangis ibunda Angga yang sejak pagi ditahan, pecah melihat peti jenazah anaknya diturunkan dari mobil ambulance untuk dibawa ke dalam rumah.
Di dalam rumah, seluruh anggota keluarga berkumpul mengelilingi peti jenazah. Tangis pun berganti raungan. Suasana makin haru sehingga pelayat terbawa suasana dengan wajah penuh iba dan tak sedikit dari mereka yang menangis.
Baca Juga: Terkait Siswi Non-Muslim Wajib Pakai Jilbab, Begini Janji Disdik Sumbar
Setelah 30 menit disemayamkan di dalam rumah, saat jenazah Angga hendak dibawa ke masjid untuk disalatkan. Namun, ibunya seketika menahan peti jenazah seakan belum ikhlas melepas kepergian anak yang dicintainya.
"Tunggu dulu," kata yang keluar dari mulut ibu Angga bernama Afrida itu.
Peti pun diturunkan dari pundak warga yang mengangkut jenazah. Ibu Angga terjatuh diperlukan jenazah. Suasana haru pun kembali dirasakan pelayat.
Kondisi itu berlangsung sekitar 15 menit. Kemudian warga kembali mengangkat peti atas izin orangtua Angga untuk segera dimakamkan.
Seperti diketahui, Angga Fernanda Afriyon adalah satu dari 5 warga Sumatera Barat (Sumbar) yang menumpangi pesawat Sriwijaya Air SJ 182 rute Jakarta-Pontianak yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu, Sabtu (9/1/2021).
Baca Juga: Siswi Wajib Berjilbab, Alissa Wahid: Hak Pendidikan Tak Dibatasi Pakaian
Angga adalah putra kelahiran Sungai Sapih, Kecamatan Kuranji, Kota Padang. Saat ini, rumah di kampungnya itu masih ditempati oleh ibu kandungnya yang bernama Afrida bersama adik bungsunya.
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Kronologi Kabag Ops Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Diduga Gara-gara Penangkapan Pelaku Tambang Ilegal
-
Menyantap Lezatnya Masakan Padang di Rumah Makan Ganto Sori Kuala Tungkal
-
Kebangetan! Makam Nia Kurnia Sari Gadis Penjual Gorengan Kini Malah Dipakai buat Syuting Video Klip
-
Pratama Arhan di Ambang Pintu Keluar Suwon FC, Pindah ke Mana?
-
Here We Go! Klub Liga 1 Nyatakan Sanggup Gaji Pratama Arhan
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kompolnas Desak Polda Sumbar Ungkap Motif Polisi Tembak Mati Polisi di Polres Solok Selatan
-
Kapolda Sumbar Lepas Jenazah Kasat Reskrim Polres Solok Selatan ke Makassar: Permintaan Ibunya Dimakamkan di Kampung!
-
AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Bakal Dipecat, Kapolda Sumbar: Segera Proses PTDH!
-
Sadis! Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Ditembak Jarak Dekat 2 Kali, Kapolda Sumbar: Tidak Manusiawi!
-
Semringah Nelayan di Ranah Minang, Melaut Bebas Cemas Berkat BPJS Ketenagakerjaan