Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra | Ismail
Sabtu, 23 Januari 2021 | 08:25 WIB
Ricky Cuaca [Ismail/Suara.com

SuaraSumbar.id - Ricky Cuaca bisa merupah total penampilannya setelah berhasil menurunkan berat badan dari angka 135 kg ke 75 kg.

Dua tahun lamanya Ricky Cuaca berjuang mendapatkan tubuh ideal dan tak gendut lagi. Bahkan kini, bintang sinetron Ganteng-Ganteng Serigala itu masih menargetkan turun berat badan 5 kg lagi.

"Ini sudah mau 60 kg. Gue buang satu orang. Jadi puji Tuhan sampai sekarang bisa continue sampai menuju ke 5 kg agi," kata pria 32 tahun itu di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (21/1/2021).

Ricky Cuaca sedang mengejar targetnya untuk menurunkan berat badannya hingga menjadi 75 kg.

Baca Juga: Ricky Cuaca Geram Fotonya Dicatut Penjual Obat Pelangsing

"Dari 135 kg gue pengin mungkin menuju ke 75 kg ya. Jadi gue masih ada tugas buat 5 kg lagi lah ngurusin, untuk sampai target gua," sambungnya.

Untuk mendapatkan tubuh ideal, Ricky Cuaca melakukan olahraga dan diet. Tapi selain olahraga dan diet, konsisten menjalankan dua tugas itu menjadi salah satu hal paling penting.

"Pastinya sih semua orang olahraga, diet sudah pasti. Tapi kan lebih yang harus diperhatikan sebenarnya sih nggak hanya dietnya aja. Tapi bagaimana caranya konsisten kalian di diet tengah tengah, jangan sampai kita kendor," tutur Ricky Cuaca.

"Jangan sampai kita lemah drop. Dan kita bisa tetap konsisten sampai menuju ke target berat badan kita yang kita pengin gitu," katanya.

Lelaki berdarah campuran Minang-Tionghoa itu mengaku tidak tahu apa nama diet yang dijalaninya. Menurutnya, diet tersebut ia ciptakan sendiri.

Baca Juga: Turun 30 Kg, Lihat Perubahan Tubuh Ricky Cuaca Bikin Syok

"Dietnya aku nggak ada nama dietnya sih. Lebih kayak ke beda-bedain treatmen gitu. Kayak diet mayo ada, diet nggak makan carbo juga ada. Tapi aku sih kayak lebih mengikuti ala diet aku aja sih," tuturnya.

Bagi Ricky Cuaca, tak penting menjalankan jenis diet. Tapi bagaimana konsisten dengan olahraga, diet, dan menjaga gaya hidup.

"Lebih kayak mengganti habbit yang lama. Habbit yang lama kan kalau kita makan pagi, siang, malam, sore makan nasi terus. Sekarang habbit diganti sih ke pola makan yang lebih baik," tutur Ricky Cuaca.

Load More