SuaraSumbar.id - Pesinetron Aldi Taher lagi-lagi membuat heboh media sosial. Kali ini, pernyataannya tentang kepercayaan diri masuk menuai kritik para netizen.
Dalam unggahannya di akun Instagram pribadinya, Aldi tampak memegang Al Quran di bandara.
"Insya Allah kita dalam lindungan Allah jangan lupa baca Alquran," kata Aldi Taher mengawali.
Kemudian, mantan suami Dewi Perssik ini mengibaratkan masuk surga seperti lulus sekolah. Dimana, setiap orang harus rajin membaca dan belajar lebih dulu agar bisa lulus.
Baca Juga: Duh, Aldi Taher Dihujat Gara-gara Ngaku Ustaz
"Kenapa harus baca Alquran, sekolah SD, SMP, SMA, kuliah itu harus belajar buku pelajaran supaya insya Allah lulus ujian. Dengan belajar kita baca insya Allah kita pede lulus ujian," ujar Aldi Taher.
"Nah seperti kita baca Alquran, insya Allah pede masuk surga-nya Allah," katanya.
Dalam captionnya, dia juga menyertakan tulisan ayat yang dibacanya.
"Insya Allah pede masuk surga - AL HIJR 16-31," kata Aldi Taher.
Postingan itu langsung dibanjiri komentar netizen. Mereka mengkritik keras pernyataan Aldi Taher soal masuk surga.
Baca Juga: Aldi Taher Dihujat Ngaku Ustaz Makan Mie Ayam Cuma Baca Bismillah Aja
"Ulama dan Habib Ali aja merasa kurang dengan amalannya untuk masuk syurga. Ini calon presiden yang join vtube udah pede masuk syurga," ujar @helpluthfi di kolom komentar.
Berita Terkait
-
Hubungannya Lengket, Aldi Taher Sering Ditangisi Anak Saat Kerja
-
Jadwal Manggung Padat Sampai Ramadan, Aldi Taher Diprotes Anak
-
Vidi Aldiano, Jirayut Hingga Rizky Febian Sukses Meriahkan Weekend Project #2 'Sound of Love'
-
Tampil Satu Panggung, Aldi Taher Kagum ke Rizky Febian: Keren, Bisa Manggung Habis Begadang
-
Aji Mumpung, Aldi Taher Titip Pesan ke Deddy Corbuzier saat Manggung di Konser Tahun Baru
Terpopuler
- Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
- Agama Titiek Puspa: Dulu, Sekarang, dan Perjalanan Spiritualnya
- Lisa Mariana Ngemis Tes DNA, Denise Chariesta Sebut Tak Ada Otak dan Harga Diri
- 6 Perangkat Xiaomi Siap Cicipi HyperOS 2.2, Bawa Fitur Kamera Baru dan AI Cerdas
- Kang Dedi Mulyadi Liburkan PKL di Bandung Sebulan dengan Bayaran Berlipat
Pilihan
-
Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
-
Profil CV Sentosa Seal Surabaya, Pabrik Diduga Tahan Ijazah Karyawan Hingga Resign
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
6 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Terbaik April 2025, Kamera dan Performa Handal
-
5 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan Snapdragon, Performa Handal Terbaik April 2025
Terkini
-
Pasaman Diguncang Gempa 4,3 Magnitudo, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami!
-
Warung Bu Sum Sate Kere Beringharjo: Makin Berkembang Berkat KUR BRI
-
21 Orang Tewas Kecelakaan Selama Lebaran 2025 di Sumbar, 213 Orang Luka-luka!
-
Sukses Ekspor Berkat BRI, UMKM Asal Sidoarjo Raup Omzet Fantastis
-
BRI Bagikan Dividen Rp31,4 Triliun pada 10 April 2025