SuaraSumbar.id - Kasus penularan Covid-19 di Jakarta belakangan cukup tinggi hingga mencapai 20.000 pasien aktif. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta membeberkan kesiapan dalam menampung pasien Covid-19 di Rumah Sakit (RS).
Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Widyastuti menjelaskan, pihaknya sudah mengalokasikan sejumlah kamar di Rumah Sakit. Saat ini dari total kapasitas RS di ibu kota, 34 persen diantaranya dijadikan kamar untuk perawatan pasien terpapar virus corona.
"Jadi kami ingin tunjukkan bahwa kami sudah siapkan 34 persen kapasitas tempat tidur di DKI sudah untuk covid," kata Widyastuti di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (15/1/2021).
Tak hanya itu, Widyastuti juga menyebut pihaknya telah menambah RSUD khusus yang menangani Covid-19. Totalnya, 13 RSUD tidak lagi menampung pasien penyakit lain.
Baca Juga: Terus Melonjak, Angka Covid-19 di Ibu Kota Tembus 217.893 Orang
"Kita tahu bahwa 13 RSUD sudah full untuk covid, artinya jumlah tempat tidurnya akan dedikasikan untuk covid semua," ujarnya.
Kendati demikian, Widyastuti menyebut sebanyak apapun kapasitas RS ditambah, akan menjadi percuma jika protokol kesehatan tak dijalankan masyarakat. Kontribusi masyarakat dalam memutus mata rantai penularan corona sangat diharapkan.
"Sebanyak apapun tentu kalau kedisiplinan terhadap prokes nggak disiplin nanti akan menjadi sumber penularan baru," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Kasus Covid-19 di Jakarta Melonjak Lagi, Yuk Buruan Suntik Vaksin Dosis Kelima, Gratis!
-
Terjadi 271 Kasus Positif Covid-19 Dalam Sepekan, Dua Pasien Meninggal Dunia di Bulan Desember
-
Angka Covid-19 Naik Lagi, DPRD DKI Ingatkan Angka Vaksinasi Booster Masih Rendah
-
Covid-19 di Jakarta Makin Melandai, Dinkes DKI Prediksi Tak Ada Kasus Kematian Mulai Februari 2023
-
Kasus Covid-19 di Jakarta Merangkak Naik Lagi, Heru Budi Minta Dinkes Tingkatkan Vaksin Booster
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya