SuaraSumbar.id - Nikita Mirzani kesal dengan ramalan Mbak You. Apalagi, ramalan Mbak You ke dirinya selalu salah. Atas alasan itu, Nikita Mirzani tidak percaya ramalan pesawat jatuh yang dihebohkan Mbak You.
Mbak You diduga sudah meramal Sriwijaya Air jatuh pada Desember 2020 lalu.
"Halah dia (Mbak You) ngeramal gue aja salah mulu. Gue paling benci tuh sama ramalan-ramalan kayak gitu ya," kata Nikita Mirzani, saat ditemui di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Senin (11/1/2021).
Bahkan, Nikita Mirzani bersaksi jika Mbak You selalu salah setiap meramal dirinya. Karena itu Nikita Mirzani menganggap Mbak You peramal abal-abal.
Baca Juga: Ramalan Mbak You Sering Salah, Nikita Mirzani Pernah Maki-Maki
"Dia pasti lagi besar kepala nih yang ngeramal dibilang, 'wah pas nih ramalan si mbak-mbak'. Kata gue itu kebetulan aja sih. Gue pernah ketemu dia gue maki lo dia, karena dia ngomongnya selalu ngasal," uca Nikita Mirzani.
Bahkan, Mbak You disebut pernah meminta maaf langsung ke Nikita Mirzani karena ramalannya. Tapi soal kecelakaan pesawat Sriwijaya Air, menurutnya, ini murni karena takdir dan kondisi cuaca yang sedang buruk kemarin.
"Dia minta maaf juga ke gue di Sency (Senayan City) waktu itu, karena tiba-tiba dia ngomong (ngeramal) tentang gue," jelas Nikita Mirzani.
"Kalau kata gue ini bukan karena ramalan dia, ini memang alamnya lagi begini," lanjutnya menegaskan.
Nikita Mirzani sendiri mengaku pasrah setiap berpergian dengan pesawat terbang. Janda tiga anak ini yakin segala sesuatunya sudah ditakdirkan Tuhan.
Baca Juga: Viral Ramalan Mbak You soal Pesawat Jatuh, Nikita Mirzani : Cuma Kebetulan
"Gue sih pasrah aja ya. Ya kalau memang kenapa-kenapa emang takdirnya dari Tuhan kita nggak bisa majuin dan mundurin segala sesuatu," tutur NIkita Mirzani.
Seperti diketahui, pesawat Sriwijaya Air SJ 182 jenis Boeing 737-500 jatuh di di perairan atau Pulau Laki dan Pulau Lancang, Kepulauan Seribu, Sabtu (9/1/2021) sekitar pukul 14.40 WIB.
Pesawat mengangkut 62 orang, yang terdiri enam kru, 46 penumpang dewasa, tujuh anak-anak, dan tiga bayi.
Di tengah duka dengan kecelakaan tersebut, kemudian muncul kembali video Mbak You meramal soal bakal terjadi kecelakaan pesawat di 2021.
Dalam ramalannya, Mbak You mengatakan kecelakaan pesawat itu akan terjadi antara awal Januari hingga pertengahan Juli 2021. Dia bilang insiden itu memakan banyak korban jiwa.
Berita Terkait
-
Koleksi Sepatu Mewah Lolly Masih Disimpan Rapi Nikita Mirzani, Vadel Badjideh Yakin Siap Nafkahi?
-
Harta Nikita Mirzani Tembus Rp1,3 Triliun? Kini Malah Disindir Sok Kaya oleh Ayah Vadel Badjideh
-
Razman Soroti Safe House Laura Meizani, Pengacara Nikita Berikan Respons Pedas
-
Ledekan Vadel Badjideh untuk Rumah Nikita Mirzani: Gangnya Sempit, Kalah Sama Rumah Gue
-
Perjuangkan Keadilan untuk Anaknya, Nikita Mirzani Tambah Saksi dalam Kasus Vadel Badjideh
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Kakak-Adik Nia Kurnia Sari Perankan Sahabat di Film Tragedi Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan
-
Harga Cabai Rawit Anjlok di Solok Selatan, Kini Cuma Rp21 Ribu per Kilogram
-
Aditya Gumay Garap Film Nia Kurnia Sari, Kisah Nyata Gadis Penjual Gorengan yang Tewas Dibunuh
-
SMA 12 Padang Disegel? Klarifikasi Dinas Pendidikan dan Anak Nagari Nanggalo
-
Lalin Sumbar-Riau Lumpuh! Truk Terbalik di Jembatan Tanjung Alai