SuaraSumbar.id - Chacha Sherly, mantan personel Trio Macan menghembuskan napas terakhirnya Selasa (5/1/2021) di RSUD Ungaran, Jawa Tengah.
Chaca meninggal usai kritis dan koma selama 20 jam. Hal itu dibenar manajernya, Okky. Menurutnya, bintang serial In The Kost itu rencananya akan dimakamkan hari ini di tanah kelahirannya di Sidoarjo, Jawa Timur.
"Ini saya mau ke Sidoarjo karena ini saya posisi di Jakarta mau langsung ke sana. Dimakamkan di sana (Chacha)," ujar manajer Chacha, Okky, kepada Suara.com, Selasa (5/1/2021)."
Jamnya belum tahu, belum diomongin lagi sama keluarga," sambungnya.
Baca Juga: Pakai Baju Hitam, Postingan Terakhir Chacha Sherly Sebelum Meninggal Dunia
Saat ini, jenazah Chacha Sherly sudah dibawa menuju ke Sidoarjo. Setelah meninggal siang tadi, Chacha langsung dimandikan di rumah sakit.
"Sudah sudah (diurus keluarga pemakaman di Sidoarjo). Karena kan di rumahnya itu ada adik-adiknya, jam 12 lewat itu tadi Chacha dimandiin dulu baru dibawa," katanya menjelaskan.
Chacha Sherly meninggal usai mengalami kecelakaan beruntun di tol Semarang Solo KM 428. Almarhumah sedang menuju Surabaya dari Jakarta saat kejadian tersebut.
Kecelakaan yang melibatkan Chacha Sherly ini bermula ketika terdapat kendaraan truk box hilang kendali.
Setelah hilang kendali, truk box tersebut terguling di Tol Semarang-Solo KM 428. Setelah truk box itu terguling, empat kendaraan yang berasal dari arah belakang alami kecelakaan karambol.
Baca Juga: Sederet Artis Berduka Dengar Kabar Chacha Sherly eks Trio Macan Meninggal
"Truk box out of control, terguling dan empat mobil yang dari arah belakang juga ikut terlibat kecelakaan tersebut," terang Kasat Lantas Polres Semarang AKP M Ariel Aristoteles.
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
Terkini
-
Tragis! Bocah 11 Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kalumpang Padang, Ini Kronologinya
-
DANA Kaget 16 April 2025: Buruan Klaim! Saldo Gratis Menantimu
-
Kejutan Saldo DANA Gratis Hari Ini, Cek Link Resmi DANA Kaget Sebelum Kehabisan!
-
Petani di Sumbar Diminta Tanam Padi Serentak, Apa Manfaatnya?
-
Pemkab Padang Pariaman Batasi Jam Operasional Hiburan Malam, MUI Beri Dukungan Penuh!