SuaraSumbar.id - Aktor Roy Marten mengaku sedih dengan kasus yang menimpa mantan menantunya, Gisella Anastasi alias Gisel. Perempuan itu kini tengah berurusan dengan hukum gara-gara kasus video syur.
Semua bermula saat Roy Marten menjadi bintang tamu di acara Rumpi di kanal YouTube Trans TV Official yang tayang pada Jumat (1/1/2021). Di situ, dia menjawab pertanyaan dari Feni Rose selaku host acara soal kasus Gisel.
"Om Roy pernah jadi mertua Gisel, rasa apa yang sekarang ada di hati om Roy terhadap Gisel?" tanya Feni Rose.
"Kasihan," jawab Roy Marten.
Baca Juga: Transformasi Gisella Anastasia dari Chubby Hingga Jadi Hot Mama
"Ya kasihan, ya kasihan. Seperti, tangan kita sakit, kita juga merasakan sakit. Sama seperti orang lain, saya sama seperti itu," sambungnya lagi.
Meski bukan lagi berstatus istri Gading Marten, bagi laki-laki 68 tahun ini Gisel tetap bagian dari keluarganya. Dia menyayangi penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Indonesia Idol itu seperti anak kandungnya sendiri.
"Masih ada kasih?" tanya Feni Rose lagi.
"Masih-masih, seluruh keluarga masih ada kasih," kata Roy Marten.
Kesedihan Roy Marten tak kalah besarnya melihat Gading Marten dan sang cucu, Gempita Nora Marten yang berseret dalam kasus video syur mantan menantunya.
Baca Juga: Lima Usaha Ini yang Bikin Gisel Tajir Melintir
"Ya, lebih pada sedih ya, lebih pada sedih. Ya kan itu sebuah peristiwa yang menggemparkan. Jadi ya saya kasihan sama Gading, kasihan sama Gempi, gitu saja" tuturnya.
Sekedar mengingatkan Gisel dan Michael Yukinobu de Fretes resmi ditetapkan menjadi tersangka kasus video syur berdurasi 19 detik.
Video porno itu rupanya dibuat pada 2017 di salah satu hotel di kawasan Medan. Padahal kala itu, Gisel masih resmi menjadi istri Gading Marten.
Gisel dan Michael dijerat pasal 4 ayat 1 Jo pasal 29 dan atau pasal 8 jo pasal Undang - Undang nomor No. 44 tahun 2008 tentang Pornografi. Ancamannya maksimal 12 tahun penjara.
Gisel dianggap lalai hingga menyebabkan video itu bocor ke publik. Sedangkan Michael jadi tersangka lantaran sempat menyimpan video tersebut.
Berita Terkait
-
Gempi Nyempil di Foto Keluarga Inti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Gading Marten Kena Sentil
-
5 Gaya Liburan Medina Dina dan Gading Marten, Bakal Nikah Beda Agama?
-
Medina Dina Pernah Nikah sebelum Dekat dengan Gading Marten, Ini Pekerjaan sang Mantan Suami
-
Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
-
Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
Tag
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
Terkini
-
Daftar 10 Bupati dan Wali Kota Petahana di Sumbar Tumbang Versi Hasil Hitung Cepat Pilkada 2024
-
Kapolda Sumbar Geruduk Tambang Ilegal di Solok Selatan, Sejumlah Barang Bukti Dibakar
-
Pasang Sirine Peringatan Dini, Pasaman Barat Perkuat Mitigasi Tsunami
-
Soroti Kasus Tambang Ilegal di Solok Selatan, Anggota DPR Rahmat Saleh: Jangan Menimbulkan Perpecahan di Internal APH!
-
Ramlan Nurmatias Klaim Menangkan Pilkada Bukittinggi 2024: Kita Tunggu Hasil Resmi KPU!