SuaraSumbar.id - Sebuah video viral di media sosial (medsos) yang memperlihatkan peristiwa seekor sapi terlindas Kereta Api (KA) Sibinuang di Perlintasan Gantiang, Lubuk Buaya, Koto Tangah Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) pada Sabtu (2/1/2020), sekitar pukul 15.30 WIB.
Dari pantauan rekaman video yang dibagikan pemilik akun instagram @infominang di Instagram, terlihat sapi berwarna hitam terjepit dalam kolong kereta api. Namun belum dipastikan kondisi sapi tersebut saat ini.
Lantaran kejadian itu, sempat menimbulkan keramaian di sekitar lokasi kejadian. Pengendara yang datang dari arah Padang Pariaman atau dari Padang berhenti untuk menyaksikan kejadian itu.
Kepala Humas KAI Divre II Sumatra Barat (Sumbar), Ujang Rusen Permana membenarkan peristiwa tersebut. Diakuinya, berdasarkan laporan dari masinis, kejadian terjadi antara Stasiun Tabing dan Stasiun Duku.
"Kereta Api datang dari Padang menuju Naras, sehingga mengalami keterlambatan keberangkatan kereta sekitar satu jam lebih, karena mengalami gangguan lokomotif," kata Rusen kepada SuaraSumabar.id.
Dijelaskannya, sesuai Pasal 181 ayat (1) Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2007 tentang Perkeretaapian (UU Perkeretaapian) dijelaskan bahwa setiap orang dilarang berada di ruang manfaat jalur kereta atau tidak boleh ada aktifitas lain selain yang berkaitan dengan operasional kereta di jalur kereta api.
"Ini adalah kesalahan dari pemilik sapi. jadinya merugikan operasional kereta api dan juga pengguna kereta api. Rugi akibat kerusakan sarana dan juga keterlambatan perjalanan kereta," tutupnya.
Kontributor : B Rahmat
Baca Juga: Kepergok Usir Sapi, Bapak Dipukuli Hingga Tewas di Depan Keluarga
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan
-
7 Lipstik Terbaik Usia 50-an, Rahasia Bibir Tetap Lembap dan Tampak Muda!
-
2 Kali Pemakaman Massal di Agam, 26 Korban Bencana Hidrometeorologi Dikubur di Lubuk Basung
-
Izin BPR Suliki Gunung Mas Dicabut, LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah