-
Klaim Jokowi terpilih jadi Sekjen PBB terbukti hoaks.
-
Video viral gunakan cuplikan tidak terkait jabatan Sekjen PBB.
-
Antonio Guterres masih menjabat Sekjen PBB hingga 2026.
SuaraSumbar.id - Beredar video viral di media sosial menarasikan bahwa mantan Presiden Indonesia, Joko Widodo (Jokowi), terpilih sebagai Sekretaris Jenderal PBB (Perserikatan Bangsa-Bangsa).
Video yang menyesatkan itu dibagikan oleh sebuah akun Facebook dengan narasi sebagai berikut:
"Kabar Gembira!! Foto pribadi beredar di akun Instagram Pemprov Jabar, Aktivis Neni Nur Hayati alami serangan digital. Artikel Kompas.id: Jokowi Terpilih Jadi Sekjend PBB Untuk Tahun 2026... Kediktatoran Negara Barat Akan Berakhir."
Unggahan tersebut menampilkan beberapa cuplikan video Jokowi, seolah menunjukkan momen penetapan dirinya sebagai Sekjen PBB.
Lantas, benarkah informasi tersebut?
Hasil penelusuran tim Cek Fakta melalui metode reverse image search, ditemukan bahwa cuplikan pertama dalam video tersebut menunjukkan Jokowi menerima palu dari mantan Perdana Menteri Kamboja, Hun Sen.
Momen itu identik dengan unggahan di kanal YouTube Metro TV, yang merekam penyerahan estafet keketuaan ASEAN dari Kamboja ke Indonesia pada 2023 — bukan pelantikan Sekjen PBB.
Sementara itu, cuplikan kedua menampilkan Jokowi diwawancarai oleh jurnalis asing. Video tersebut ternyata identik dengan unggahan kanal YouTube The Economist, yang menayangkan wawancara Jokowi terkait penyelenggaraan KTT G20 di Bali pada 2022.
Dalam wawancara itu, Jokowi sempat ditanya soal rencana setelah masa jabatannya sebagai presiden berakhir pada 2024, namun tidak ada pembahasan mengenai PBB.
Hingga kini, tidak ada informasi resmi atau valid dari Perserikatan Bangsa-Bangsa terkait penunjukan Jokowi sebagai Sekjen PBB.
Jabatan tersebut masih diemban oleh Antonio Guterres, mantan Perdana Menteri Portugal, yang terpilih kembali untuk periode kedua sejak tahun 2021 dan akan menjabat hingga 2026.
Dengan demikian, klaim Jokowi terpilih menjadi Sekjen PBB merupakan informasi palsu. Tidak ada bukti valid atau pernyataan resmi yang mendukung narasi tersebut.
Kesimpulan
Video yang mengklaim Jokowi terpilih menjadi Sekjen PBB adalah informasi hoaks. Cuplikan yang digunakan dalam unggahan tersebut tidak terkait dengan jabatan Sekjen PBB, melainkan kegiatan Jokowi dalam forum ASEAN 2023 dan KTT G20 2022.
Berita Terkait
-
Viral Pesepeda Nekat Hadang Barisan Pemotor di Jalur Sepeda Sudirman, Sikap Petugas Bikin Salfok!
-
Pelukan Jokowi-Eggi Sudjana di Solo Akhiri Drama Sengketa Ijazah: Bagaimana Nasib Roy Suryo Cs?
-
Ramai Kasus Aurelie Moeremans, Bagaimana Tata Cara Menikah di Gereja Katolik?
-
Fauzan Ohorella Soroti Kasus Ijazah Jokowi yang Mandek, Polda Metro Jaya Diminta Bertindak Tegas
-
Gugatan Dikabulkan, Komisi Informasi Pusat Wajibkan KPU Serahkan Salinan Ijazah Jokowi
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
CEK FAKTA: Purbaya Setop MBG Saat Ramadhan, Benarkah?
-
Gunung Marapi Erupsi, Semburan Abu Vulkanik Capai 1.600 Meter
-
6 Manfaat Konsumsi Kunyit untuk Kesehatan, Anti Radang hingga Jaga Otak!
-
Mendagri Sorot Dampak Serius Banjir Bandang di Sumbar, Ganggu Jalan Nasional hingga Ekonomi Warga
-
Benarkah Duduk Lama Main HP di Toilet Picu Ambeien? Ini Penjelasan Dokter