SuaraSumbar.id - Ketegangan terjadi di Jorong Lubuak Aguang, Nagari Koto Baru, Kecamatan Kubung, Kabupaten Solok, pada Minggu (16/2/2025) dini hari.
Insiden ini dipicu oleh penggerebekan seorang warga yang diduga terlibat narkoba, yang berujung pada kericuhan antara massa dan aparat keamanan.
Kapolsek Kubung, AKP Nafris, mengonfirmasi bahwa pihaknya menerima laporan mengenai penggerebekan seorang warga berinisial YG yang diduga terkait kasus narkoba.
Namun, setelah dilakukan pengecekan di lokasi, penggerebekan tersebut ternyata dilakukan oleh personel Unit Intel Kodim 0309 Solok yang berjumlah sekitar 8 orang.
Baca Juga: Sitinjau Lauik Chaos! Truk Batu Bara Bikin Macet Panjang, Cari Jalur Alternatif
Saat penggerebekan berlangsung, sekitar 50 warga sekitar merasa tidak terima dan mulai melakukan protes.
Mereka mengklaim bahwa salah satu personel intel menodongkan senjata api, yang semakin memperkeruh suasana hingga terjadi kericuhan.
"Terjadi kericuhan antara massa dengan personel Intel Kodim 0309 Solok. Namun, saat petugas Polsek Kubung sampai di lokasi, kami langsung melakukan mediasi untuk menenangkan warga agar tidak terjadi bentrok fisik," ujar AKP Nafris dalam keterangannya.
Setelah situasi sedikit mereda, petugas kepolisian melakukan penggeledahan terhadap YG, namun tidak ditemukan barang bukti yang mengarah pada kasus narkoba.
Karena tidak adanya bukti yang menguatkan dugaan tersebut, YG akhirnya dilepaskan.
Baca Juga: Mobil Yaris dan 21 Gram Sabu Disita, 3 Tersangka Narkoba Diciduk di Solok Selatan
Pasca pelepasan YG, situasi di lokasi berangsur kondusif, dan warga mulai membubarkan diri.
Menanggapi insiden ini, Kapolsek Kubung mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak terprovokasi. Ia juga menegaskan bahwa segala tindakan hukum harus dilakukan sesuai prosedur yang berlaku.
"Kami mengimbau kepada warga agar tidak bertindak gegabah. Jika ada tindakan yang dianggap tidak sesuai prosedur, silakan laporkan melalui jalur hukum yang benar," tambahnya.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Akhir Tragedi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, AKP Dadang Resmi Dipecat
-
Sahroni Peringatkan Kapolda Sumbar: Jangan Main-main, Lurus-lurus Saja Tangani Kasus Polisi Tembak Polisi!
-
Instruksi Kapolri Soal Kasus Polisi Tembak Polisi di Polres Solok Selatan
-
Rekam Jejak AKBP Arief Mukti Kapolres Solok Selatan, Rumah Dinasnya Diberondong Peluru AKP Dadang
-
Kenapa AKP Ulil Ditembak? Bisa-bisanya AKP Dadang Iskandar Tetap Santai Merokok saat Diperiksa Propam
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
PSU Pilkada Pasaman 2024 Diklaim Lancar, Rekapitulasi Digelar Minggu 20 April 2025!
-
Misteri Mayat di Bukittinggi Terungkap! CCTV Ungkap Detik-Detik Terakhir Korban Asal Lubuk Linggau
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!