SuaraSumbar.id - Seorang ayah di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), diduga merudapaksa anaknya yang masih pelajar. Kekinian pelaku berinisial M telah ditangkap polisi.
"Pelaku M diamankan karena diduga melakukan persetubuhan terhadap anak kandungnya yang masih pelajar," kata Kasat Reskrim Polres Lombok Tengah Iptu Luk Luk Il Maqnum, melansir Antara, Minggu (5/1/2025).
Aksi bejat pelaku pertama kali dilakukan pada (6/12). Awalnya, M memanggil korban ke kamarnya. Saat korban masuk, pelaku lalu memaksa korban untuk melakukan hubungan badan.
"Saat melakukan aksinya, pelaku menutup mulut korban dengan tangannya agar korban tidak bisa teriak," ujarnya.
"Pelaku juga melakukan aksinya saat ibu korban tidak berada di rumah," sambungnya.
Dari keterangan korban, kata Iptu Luk, pelaku telah dua kali melakukan aksinya pada tanggal 29 Desember 2024.
"Pelaku juga sempat ingin melakukan aksi ketiga kalinya, namun korban berhasil menghindar dan langsung masuk ke kamarnya dan mengunci pintu kamarnya," ucapnya.
Korban kemudian kabur ke rumah neneknya dan menceritakan kejadian yang dialaminya kepada sang ibu yang saat itu berada di rumah sang nenek.
Mendengar cerita korban, sang ibu kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada aparat kepolisian.
"Saat ini pelaku sudah kami amankan di Mapolres untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," katanya.
Berita Terkait
-
Cerita Dibalik Senyum polos Anak Yatim, Tersimpan Luka Mendalam Akibat Perbuatan Keji Tetangga
-
Turis Tiongkok Dirudapaksa Tukang Ojek Pangkalan di Pecatu Saat Malam Tahun Baru
-
Bahaya, Warga di Lombok Tengah Diimbau Tak Merayakan Malam Tahun Baru Dengan Pikap
-
Keluarga Pelaku Tak Tahu Anaknya Sekap dan Perkosa ABG Sampai 10 Hari di Tangerang, Kok Bisa?
-
Pengakuan Teman Lama Abi Sudirman soal Kasus Pelecehan di Panti Asuhan Darussalam An Nur Bikin Syok: setelah Salat...
Terpopuler
- Kabar Duka, Pengacara Alvin Lim Meninggal Dunia
- Farhat Abbas Ungkap Alvin Lim Meninggal Dunia di Rumah Sakit Saat Cuci Darah
- End Game, Uang Donasi Agus Salim Rp1,3 Miliar Disalurkan ke Korban Bencana Alam
- Media Belanda: Mees Hilgers Tidak Akan Bergabung...
- Coach Justin ke Elkan Baggott: Selesai Lu! Lu Siapa?
Pilihan
-
Tahu Pengganti Shin Tae-yong, Jokowi: Nggak Sah Kalau Saya Bocorkan
-
Louis van Gaal Jawab Isu Jadi Dirtek Timnas Indonesia
-
Usai Luncurkan Produk AC, Kini Muhammadiyah Kenalkan Ojek Online Zendo Berbasis Syariah
-
Primbon, Hujan, dan Krisis Melati: Ketika Sakralitas Pernikahan Jawa Terganjal Alam
-
Harga Emas Antam Berbalik Merosot Jadi Rp1.535.000/Gram
Terkini
-
Sempat Putus Total, Jalan Lintas Sumbar-Bengkulu di Pesisir Selatan Mulai Bisa Dilalui Pasca Banjir
-
Program Makan Bergizi Gratis di Sumbar Tertunda, Ini Kata Mahyeldi
-
Kapan Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumbar Terpilih Hasil Pilkada 2024? Ini Penjelasan KPU
-
Penerbangan Padang-Singapura 3 Kali Seminggu, Scoot Airlines Optimis dengan Potensi Wisata Sumbar
-
Bejat! Ayah Rudapaksa Anak Kandung