SuaraSumbar.id - Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) RI mendorong Polda Sumatera Barat (Sumbar) untuk memperketat tes psikologi dan kesehatan bagi personel yang memegang senjata api. Hal ini bertujuan mencegah insiden serupa seperti penembakan yang melibatkan anggota Polri.
"Kompolnas memberikan saran agar setiap personel memenuhi semua persyaratan, terutama saat memegang senjata," ujar Sekretaris Kompolnas RI, Irjen Polisi (Purn) Arief Wicaksono Sudiutomo, dikutip Selasa (26/11/2024).
Pernyataan ini disampaikan menyusul insiden penembakan Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Kompol Anumerta Ryanto Ulil Anshar, oleh Kabag Ops Polres Solok Selatan, AKP Dadang Iskandar, yang terjadi pada Jumat (22/11/2024).
Menurut Arief, setiap personel Polri yang memegang senjata api wajib lulus tes kesehatan, psikologi, dan dinyatakan bebas dari penyalahgunaan narkoba. "Langkah ini penting agar senjata api tidak disalahgunakan dan dapat meminimalisasi risiko fatal seperti yang terjadi di Solok Selatan," tegasnya.
Selain itu, kasus ini juga menarik perhatian Komisi III DPR RI. Wakil Ketua Komisi III, Ahmad Sahroni, bersama rombongan mendatangi Polda Sumbar untuk mendalami kasus tersebut, yang diduga dipicu oleh aktivitas tambang ilegal.
"Kami datang untuk menindaklanjuti insiden yang terjadi beberapa hari terakhir. Kami juga telah bertemu langsung dengan pelaku," ungkap Ahmad Sahroni.
Dalam rapat tertutup, Kapolda Sumbar memerintahkan seluruh jajaran untuk menindak tegas aktivitas tambang ilegal di wilayahnya. Ahmad Sahroni juga meminta kepolisian memeriksa semua pihak terkait insiden ini agar kasusnya menjadi jelas di mata publik. (antara)
Tag
Berita Terkait
-
Polisi Komentar Tak Berempati atas Meninggalnya Ojol Dilindas Barakuda, Berakhir Minta Maaf
-
Geger! Dirintelkam Polda Sumbar Acungkan Jari Tengah, 12 Massa Aksi Ditangkap
-
Polisi Tembak Polisi hingga Oknum TNI, DPR: Aturan Senpi Harus Ditinjau Ulang!
-
Profil dan Rekam Jejak Brigjen Gatot Tri Suryanta: Kapolda Sumbar Baru, Teman Satu Angkatan Kapolri Listyo Sigit Prabowo
-
Wawancara Eksklusif! Rudianto Lallo Bicara Evaluasi Polri: Penyalahgunaan Senpi Polisi Berujung Maut
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
BRI Hadirkan Berbagai Layanan Keuangan dan Program Menarik dalam MotoGP Mandalika 2025
-
Berkat BRI dan Inovasi, Omzet DBFOODS Saat Ini Capai Rp350 Juta per Bulan
-
Sumbar Kebanjiran Duit! Transfer Pusat Tembus Rp 13,87 Triliun, Tapi...
-
Semen Padang FC Makin Terpuruk, Kalah 0-2 dari Persita Tangerang
-
10 Vitamin Lansia Paling Bagus, Tetap Sehat dan Aktif di Usia Senja!