SuaraSumbar.id - Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian resmi menunjuk Wakil Gubernur Audy Joinaldy sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), selama masa cuti kampanye Gubernur Mahyeldi. Penunjukan ini berlaku selama Mahyeldi mengikuti Pilkada 2024.
Keputusan ini diambil setelah Mendagri menerbitkan surat izin cuti yang berlaku mulai 25 September hingga 23 November 2024.
“Surat Mendagri sudah kami terima, dan Wagub Audy Joinaldy akan melaksanakan tugas sebagai Plt Gubernur Sumatera Barat,” kata Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setdaprov Sumbar, Mursalim, Senin (23/9/2023).
Dalam surat yang diterbitkan Mendagri pada 20 September 2023 tersebut, juga ditegaskan bahwa Gubernur Mahyeldi tidak diperbolehkan menggunakan fasilitas negara yang berhubungan dengan jabatannya selama masa cuti kampanye.
Ini merujuk pada Peraturan Mendagri Nomor 1 Tahun 2018 yang mengatur cuti di luar tanggungan negara bagi pejabat publik.
Gubernur Mahyeldi kembali maju dalam Pilgub Sumbar 2024 dengan berpasangan bersama Vasko Ruseimy dari Partai Gerindra. Pasangan ini telah dinyatakan memenuhi syarat oleh KPU Provinsi Sumbar untuk maju dalam pemilihan. Mereka akan bersaing dengan pasangan Epyardi Asda-Ekos Albar yang juga telah dinyatakan lolos verifikasi.
Selama Mahyeldi menjalani masa cuti kampanye, Audy Joinaldy dipastikan akan menjalankan tugas kepemimpinan di Pemprov Sumbar untuk menjaga kelancaran pelayanan publik dan pembangunan daerah.
Mursalim menegaskan, penunjukan Audy sebagai Plt Gubernur Sumbar bertujuan agar tidak terjadi kekosongan pemerintahan di tengah jalannya proses Pilkada. (antara)
Berita Terkait
-
Puncak Musim Hujan Masih Berlangsung, Gubernur Sumbar Imbau Warga Waspadai Bencana Susulan
-
Berapa UMP Sumbar 2025? Kenaikannya Tak Sampai Rp 200 Ribu!
-
KPU Warning Cagub Sumbar yang Berstatus Kepala Daerah: Wajib Cuti Pilkada 2024, Jangan Pakai Fasilitas Negara!
-
Gubernur Sumbar Desak Cabut Aturan Lepas Jilbab Paskibraka di IKN: Melecehkan Ajaran Agama dan Melanggar Konstitusi!
-
Baliho Audy Joinaldy dan Arief Muhammad Ramai di Kota Padang, Sinyal Duet Maju Pilgub Sumbar 2024?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Kapan Libur Isra Mikraj 2026? Cek Jadwal Lengkap Long Weekend Januari
-
Berapa Gaji PPPK Paruh Waktu 2026? Ini Rincian Lengkap Gaji dan Tunjangannya
-
BKSDA Temukan Lagi Amorphophallus Titanum di Agam, Bunga Endemik Sumatera Setinggi 113 Cm
-
Pemprov Sumbar Bakal Bongkar Paksa Bangunan Ilegal di Kawasan Konservasi di Batang Anai
-
Wings Air Resmi Buka Penerbangan Padang-Sibolga, Kapan Mulai Beroperasi?