SuaraSumbar.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar), mendata semua kegiatan warga dalam menyambut pergantian tahun 2023 ke 2024. Hal itu dilakukan untuk menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
"Kami telah meminta camat untuk meminta lurah dan kepala desa mendata kegiatan-kegiatan pada malam tahun baru," kata Kepala Dinas Satpol PP dan Damkar Kota Pariaman, Alfian, Kamis (28/12/2023).
Ia mengatakan, panitia kegiatan tersebut nantinya diminta mengurus izin keramaian ke kepolisian setempat serta mengikuti aturan yang ditetapkan Pemkot Pariaman.
Aturan tersebut antara lain kegiatan paling lambat dilaksanakan hingga pukul 00.00 WIB dan tidak melaksanakan kegiatan yang melanggar norma adat dan budaya daerah.
Oleh karena itu ia meminta Bhabinkamtibmas, dubalang atau penjaga keamanan di desa, serta pemuda untuk menjaga kamtibmas selama kegiatan.
Kendati kepala desa dan lurah telah diminta mendata kegiatan, namun pihaknya belum bisa menyebutkan jumlah hasil pendataan tersebut karena pendataan masih berlangsung.
"Nanti kami minta data jumlah kegiatan kepada camat, jika sudah selesai pendataan maka kami sampaikan," katanya.
Ia menyampaikan pada tahun-tahun sebelumnya banyak kegiatan yang dilaksanakan oleh masyarakat pada malam tahun baru.
Sebelumnya, Pemkot Pariaman bersama aparat kepolisian dan TNI menyiapkan sembilan posko pengamanan di objek wisata guna memastikan kamtibmas selama libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
"Sekitar 50 orang personel Satpol PP disiapkan dalam rangka pengamanan selama Natal dan Tahun Baru," kata Alfian.
Ia mengatakan, pengamanan dari Polres Pariaman beroperasi hingga 2 Januari 2024, sedangkan tim gabungan disiagakan pada 31 Desember 2023. (Antara)
Berita Terkait
-
Populasi Sapi di Kota Pariaman Anjlok, Peternak Terhimpit Ekonomi?
-
Pertunjukan Meriah Drone Light Show Saat Malam Tahun Baru 2024 di Bundaran HI
-
LIVE: Suasana Terkini Jelang Perayaan Malam Tahun Baru 2024 di Bundaran HI
-
BMKG Minta Waspada Cuaca Ekstrem di Malam Tahun Baru 2024, Cek Daftar Wilayahnya
-
Cara Cek Kemacetan Selama Malam Tahun Baru di Google Maps
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Daftar 5 Patahan Aktif Berpotensi Picu Gempa Dahsyat di Sumatera Barat, Ini Peringatan BMKG!
-
Rahasia Klaim DANA Kaget Terbukti! Ini Link Aman dan Tips Dapat Saldo DANA Gratis 17 April 2025
-
DANA Kaget 17 April 2025 Dibagikan Lagi, Saldo Gratis Langsung Cair!
-
Tragis! Bocah 11 Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kalumpang Padang, Ini Kronologinya
-
DANA Kaget 16 April 2025: Buruan Klaim! Saldo Gratis Menantimu