SuaraSumbar.id - Sejumlah petani di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar), mendeklarasikan dukungan kepada Muhaimin Iskandar untuk maju jadi calon presiden (Capres) Indonesia 2024.
Deklarasi itu digelar di Nagari Koto Berapak, Kecamatan Bayang dan dihadiri oleh perwakilan petani se-Pesisir Selatan, Jumat (30/6/2023).
"Kita mendeklarasikan dukungan ke Cak Imin dikarenakan beliau sosok yang pas menjadi pemimpin bangsa," kata deklarator kegiatan itu, Ambris.
Ambris (58) menyebutkan Cak Imin memiliki perhatian lebih kepada petani sehingga pantas mendapat dukungan dari kalangan petani.
Baca Juga: Cak Imin Cawapres Paling Cocok Dengan Prabowo, Pegang Kunci Penting di Jatim
"Kita sangat tahu, Cak Imin merupakan sosok yang memperjuangkan nasib petani di pusat. Ini alasan kita mendukung Cak Imin," jelas Ambris.
Sementara petani lainnya, Jhoni Afaris (42) mengatakan alasan mendukung Cak Imin agar kedepannya para petani juga dapat mendapatkan fasilitas khusus nantinya jika Cak Imin terpilih sebagai presiden 2024.
"Dan apa yang menjadi kebutuhan petani terhadap kelangkaan dan permasalahan pupuk Kedepannya dapat teratasi," kata Jhoni.
Jhoni menyebutkan sosok Cak Imin merupakan orang yang sangat berpengalaman di pemerintahan.
Cak Imin merupakan Ketua Partai Kebangkitan Bangsa dan pernah menjabat sebagai Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi.
Baca Juga: Dilema PKB: Tergiur Rayuan PDIP atau Setia pada Prabowo?
Cak Imin juga sekarang menjabat sebagai Wakil Ketua DPR RI periode 2019-2024.
Berita Terkait
-
Ramadan Berkah: Zakat Tembus Rp41 Triliun, Cak Imin Optimis Atasi Kesenjangan Ekonomi
-
Muhaimin Ungkap Alasan Prabowo Marah Soal Komunikasi Pejabat: Harusnya Beri Solusi
-
Cak Imin Pastikan Guru yang Mengajar di Sekolah Rakyat Berstatus ASN
-
Natalius Pigai Minta SKCK Dihapus, Cak Imin: Nanti Kita Diskusikan
-
Goyang Telolet saat Lepas Mudik Gratis, Cak Imin: Balik ke Jakarta Jangan Bawa yang Tak Punya Skill
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
PSU Pilkada Pasaman 2024 Diklaim Lancar, Rekapitulasi Digelar Minggu 20 April 2025!
-
Misteri Mayat di Bukittinggi Terungkap! CCTV Ungkap Detik-Detik Terakhir Korban Asal Lubuk Linggau
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!