SuaraSumbar.id - Valerie Tifanka, salah satu artis Tanah Air, baru-baru ini mengalami insiden tidak menyenangkan. Ia terlibat dalam kecelakaan beruntun saat mengemudi, yang melibatkan sepeda motor dan mobil lain.
Valerie menceritakan pengalamannya tersebut melalui story Instagram pribadinya.
Seperti dilansir dari unggahan di media sosialnya, Senin (12/6/2023), Valerie Tifanka menjelaskan kronologi kecelakaan yang dialaminya.
"Kemarin malam terjadi tabrakan karena sepeda motor tiba-tiba menyeberang di depan mobil saya. Supir saya harus mengerem mendadak, dan mobil di belakang kami pun ikut rem dan menabrak bagian belakang mobil kami," ujar Valerie.
Baca Juga: Aksi The Prediksi Konvoi Tanpa Patwal Bikin Salut Warganet
Valerie juga menjelaskan bahwa pengendara motor yang menyebabkan kecelakaan tersebut malah menolak untuk mengakui kesalahannya dan bahkan terlibat dalam pertengkaran dengan sopirnya.
"Dia bahkan menjadi defensif dan balik menyalahkan kami, beradu mulut dengan sopir saya. Mungkin karena dia merasa didukung oleh banyak 'geng motor' di sekitarnya, membuat saya panik dan syok," lanjut Valerie.
Meski ada saksi lain yang bukan bagian dari 'geng' pengendara motor tersebut, pengendara motor itu masih tetap menolak untuk mengakui kesalahan. Situasi ini semakin membuat Valerie merasa tidak nyaman.
"Bayangkan, mereka berjumlah sekitar 30 orang, membuat saya merasa panik dan akhirnya menelepon pacar dan teman-teman saya untuk membantu," ungkapnya.
Hanya setelah bantuan tiba, barulah pengendara motor tersebut kabur dan mengakui kesalahan mereka. Namun, mereka mengaku tidak memiliki uang untuk mengganti kerugian.
Baca Juga: 5 Potret Keseruan Geng Motor The Prediksi Touring, Kostumnya Bikin Salfok
Valerie pun menambahkan pesan untuk semua pengendara, baik motor maupun mobil, untuk selalu berhati-hati di jalan raya.
"Pengendara motor itu mengatakan bahwa dia baru saja selesai sekolah dan belum memiliki pekerjaan, jadi tidak memiliki uang. Saya harap semua pengendara selalu berhati-hati dan jika membuat kesalahan, segera mengakuinya daripada menyeretnya menjadi pertengkaran yang panjang. Di akhir, dia tidak mampu mengganti rugi apapun," tutup Valerie.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Tekan Angka Kecelakaan Saat Arus Balik, DPR Minta Rekayasa Lalu Lintas Harus Dioptimalisasi
-
Kecelakaan Fatal Mobil Listrik Xiaomi Renggut Nyawa Tiga Mahasiswi Karena Terkunci
-
Xiaomi SU7 Tabrakan dan 3 Mahasiswi Tewas Terbakar, Pintu Mobil Diduga Tak Bisa Dibuka
-
Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
-
Penjualan Asuransi Kendaraan Meningkat Jelang Lebaran, Tingginya Kecelakaan Jadi Faktor Pendorong
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
Pilihan
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
Terkini
-
Daftar 5 Ruas Tol Trans Sumatera Gratis Arus Balik Lebaran 2025, Tol Padang-Pekanbaru Paling Sibuk!
-
Kronologi Nenek dan 2 Cucu Hilang di Pantai Tiku Agam hingga Ditemukan Seperti Ini
-
4 Tips Aman Berkendara Saat Arus Balik Lebaran 2025 dari Polda Sumbar
-
BRI Raih Penghargaan Best Social Loan di The Asset Triple A Awards 2025
-
2 Tewas dalam Kecelakaan Maut di Jalan Alternatif Bukittinggi-Payakumbuh saat Lebaran