SuaraSumbar.id - UEFA dan federasi Sepak Bola Rusia memastikan Rusia tidak akan ambil bagian dalam undian kualifikasi Euro 2024. Hal itu dilaporkan AFP, Rabu (21/9/2022).
Timnas Rusia dan klub-klub Rusia dilarang mengikuti kompetisi internasional awal tahun ini oleh UEFA akibat invasi ke Ukraina.
"Semua tim Rusia saat ini ditangguhkan menyusul keputusan Komite Eksekutif UEFA pada 28 Februari 2022 yang ditindaklanjuti oleh Pengadilan Arbitrase Olahraga pada 15 Juli 2022," kata badan sepak bola Eropa itu.
"Oleh karena itu Rusia tidak termasuk dalam undian kualifikasi Kejuaraan Sepak Bola Eropa UEFA 2022-24."
Baca Juga: Duh! Rusia Dilarang Ikuti Undian Kualifikasi Euro 2024
Banding Rusia untuk larangan UEFA sudah ditolak oleh CAS pada Juli.
"Saat ini kami sedang menunggu teks lengkap vonis CAS," kata Persatuan Sepak Bola Rusia.
Rusia juga dilarang mengikuti Piala Dunia Qatar dua bulan ke depan oleh FIFA.
Rusia awalnya lolos ke babak play-off kualifikasi Eropa.
Tim putri Rusia juga dikeluarkan dari Euro tahun ini yang berlangsung di Inggris dan tempat mereka diambil oleh Portugal.
Baca Juga: Rusia Dilarang Tampil di EURO 2024 Buntut Invasi ke Ukraina
Piala Eropa 2024 akan dituanrumahi Jerman, sedangkan undian kualifikasi ditetapkan 9 Oktober di Frankfurt.
Menteri Dalam Negeri Jerman juga telah meminta Belarus dilarang mengikuti turnamen ini gara-gara mendukung Rusia. (Antara)
Berita Terkait
-
Harry Maguire memang Kapten, Tapi Raphael Varane Leader Manchester United Sebenarnya
-
Paulo Dybala dan Andrea Belotti Tajam, AS Roma Permak HJK di Olimpico
-
Kocak! Jose Mourinho Sebut Andrea Belotti Bisa Cetak Gol Lewat Bagian Tubuh Mana Pun, Termasuk Ini
-
Gol Ronaldo ke Gawang Sheriff Jadi Peringatan untuk Lawan-lawan Manchester United
Tag
Terpopuler
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 12 Kode Redeem FF Hari Ini 6 Juli 2025, Emote dan Skin Senjata Spesial Event Faded Wheel
- Siapa Finn Dicke? Gelandang Keturunan Indonesia Incaran PSSI Latihan Bersama Rafael Struick
- Update Harga Honda Vario Juli 2025, Mending Beli Baru atau Motor Bekas?
Pilihan
-
Daftar Harga Tiket Konser My Chemical Romance Jakarta, Presale Mulai 9 Juli
-
5 Rekomendasi HP NFC Murah Terbaru Juli 2025: Dompet Aman, Transaksi Lancar!
-
7 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED Harga di Bawah Rp 3 Juta Terbaik Juli 2025, Pasti Terang!
-
Musim Berburu Siswa Baru: Apa Kabar Sekolah Negeri?
-
Duet Jordi Amat dan Rizky Ridho di Lini Belakang Persija? Mauricio Souza Buka Suara
Terkini
-
Khutbah Nikah Berbuntut Demo, Warga Batu Taba Agam Desak Penghulu Diberhentikan: Kami Difitnah Fasik
-
Semen Padang FC Masih Berburu Pemain Baru? Ini Penjelasan Manajemen Kabau Sirah
-
Kapan 3 Sekolah Rakyat di Sumbar Beroperasi? Ini Penjelasan Dinas Sosial
-
7 Link DANA Kaget Asli Terbaru, Klaim Saldo Gratismu Sekarang Juga!
-
Irsyad Maulana Pulang ke Semen Padang FC, Kabau Sirah Juga Gaet Bek Portugal Jelang Liga 1 2025/2026