SuaraSumbar.id - Potongan video narapidana yang bermain dengan anaknya di arena bermain lembaga pemasyarakatan mendadak viral di media-media sosial.
Publik terharu melihat video tersebut. Bahkan, mereka menyamakan kesedihan video itu seperti film Miracle in Cell No 7.
Dilihat SuaraSumbar.id pada akun TikTok @solidaritas_penjara, tampak satu narapidana di Lapas Takalar, Sulawesi Selatan, tengah bermain dengan anaknya.
Narapidana itu dengan senyum lebar mengajak anaknya bermain di perosotan.
Baca Juga: Istri Polisi Balas Najwa Shihab soal Gaya Hidup Mewah, Malah 'Dikeroyok' Warganet
"Tiga tahun tidak pernah bertem keluarga. Akhirnya bisa bertemu," tulis pemilik akun itu sebagai keterangan video.
Sementara dalam video, terdapat tulisan yang menjelaskan kenapa para narapidana tak bisa bertemu keluarga selama tiga tahun.
Ternyata hal itu disebabkan oleh adanya pandemi covid-19. Alhasil, pihak lapas menutup agenda kunjungan keluarga demi mencegah penularan virus.
"Gak bisa ini, gak bisa, aku gak tahan kalau soal ayah," tulis @sanxxx di kolom komentar.
"Ya Allah lihat begini saja nangis, sehat trerus ya pak," @sxxx.
Baca Juga: Lihat Penjual Lekker di Sekolah Sepi, Aksi Pembeli Ini Bikin Warganet Haru
"Duh gak tega saya lihatnya bang," @lesaxxx.
Miracle in Cell No 7
Film Miracle in Cell No 7 versi Indonesia resmi dirilis dan diputar di seluruh bioskop Tanah Air. Ternyata, antusiasme publik terhadap film remake Korea Selatan tersebut terbilang tinggi.
Sebab, film tersebut mengisahkan perjuangan ayah yang memiliki keterbelakangan mental untuk tetap bisa merawat serta membesarkan putri semata wayangnya.
Plot film seperti itu ternyata cukup menguras air mata penonton. Tidak hanya perempuan, melainkan juga laki-laki.
Hal itu seperti yang terekam video amatir di sebuah bioskop. Video itu merekam sejumlah lelaki yang menangis saat menonton film tersebut.
"Sedihnya film Miracle in Cell No 7 membuat banyak penonton cowok menangis," demikian tulis akun Instagram @indoviral8 yang dikutip SuaraSumbar.id, Minggu (11/9/2022).
Banyaknya lelaki yang menangis itu dikarenakan, "Mereka membayangkan kalau suatu saat jadi seorang ayah berjuang untuk anaknya penuh dengan sacrifice."
Video amatir itu banyak mendapat tanggapan dari warganet.
"Bagaimana nonton drama koreanya, nangis bombay dah," @alivxxx.
"Sebelum nonton dianjurkan bawa tisu ya gaes," @sepxxx.
Sinopsis
Film Miracle in Cell No 7, sebuah film asal Korea yang tayang sejak 2013 kembali menjadi perhatian masyarakat Indonesia.
Pasalnya film Miracle in Cell No 7 digarap ulang dengan versi Indonesia dan saat ini sudah tayang di bioskop.
Film bergenre drama komedi ini disutradari oleh Lee Hwan Kyung dan berdurasi 127 menit. Film Miracle in Cell No 7 Korea dibintangi oleh sederet artis ternama di antaranya yaitu Ryu Seung Ryong, Gal So Won, dan Oh Dal Soo. Film tersebut dirilis perdana pada 8 Maret 2013 di Amerika Serikat.
Miracle in Cell No 7 Korea mengisahkan tentang kasih sayang seorang ayah yang memiliki keterbelakangan bernama Yong Gu terhadap putri semata wayangnya bernama Ye Seung.
Sebaliknya, Ye Seung juga sangat menyayangi ayahnya dan mereka hidup bahagia setiap hari. Namun, saat Yon Gu bertemu dan membantu seorang anak kecil yang kecelakaan, ia malah dituduh sebagai pembunuh dan telah melakukan kekerasan seksual.
Ternyata anak kecil yang ditolong Yon Gu adalah putri dari seorang pejabat tinggi di daerahnya. Hingga pada akhirnya, Yon Gu dijebloskan ke dalam penjara dan mendapatkan vonis hukuman mati. Saat di penjara, Yon Gu awalnya dijauhi oleh napi lain. Namun, lama kelamaan mereka menjadi bersahabat.
Bahkan teman-temannya di penjara rela membawa putri Yon Gu ke dalam penjara secara diam-diam agar mereka berdua bertemu. Selama Yon Gu di penjara, ia ingin bertemu dengan putri semata wayangnya.
Hari demi hari berjalan sampai tiba waktunya Yon Gu akan menjalani hukumannya yaitu dihukum mati. Perpisahan antara Yon Gu dengan Ye Seung tersebut menguras air mata para penonton film Miracle in Cell No 7.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Viral Pasangan Bantu Kakek yang Kehabisan Bensin Gegara Tak Punya Uang
-
Viral Siswa SD Belajar di Ruang Kelas Tak Layak, Atap Ambrol Hingga Lantai Tanah
-
Trend Pengamen Online Ngamen di Trotoar Malioboro Buat Publik Geram
-
Viral Siswa SMA Tak Bisa Jawab Soal Pembagian, Publik Ramai Salahkan Nadiem Makarim
-
Brutal! Remaja Putri di Jonggol Hajar Temannya di Warung Kopi, Ini Kata Polisi
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
Terkini
-
Menaker Yassierli Berduka, Sang Ayah Wafat dan Dimakamkan di Tanah Datar
-
Syamsuar Ahmad, Ayah Menaker Yassierli dan Pendidik Senior, Tutup Usia di Padang
-
Sumatera Barat Masuk Daerah Prioritas Pengembangan Ekonomi Kreatif Nasional, Cuma 12 Provinsi di Indonesia!
-
Cara Pemprov Sumbar Antisipasi Banjir Lahar Dingin Gunung Marapi
-
Pertanda Erupsi? Hewan Turun dari Gunung Marapi, Warga Dihantui Bayang-bayang Letusan