SuaraSumbar.id - Seoran kakek renta bernama Abdul Wahid di Medan, Sumatera Utara, mendadak menjadi buah bibir publik, setelah videonya menangis viral di media-media sosial.
Dilihat SuaraSumbar.id pada akun Instagram @memomedsos, Minggu (11/9/2022), tampak kakek Abdul Wahid yang berusia 68 tahun menangis tersedu-sedu.
Pasalnya, becak yang menjadi alat kerjanya guna mencari uang sehari-hari hilang.
"Kakeknya sampai nangis. Karena becak itu satu-satunya mata pencaharian kakek selama ini," demikian tulisan dalam video tersebut.
Baca Juga: Lihat Bobby Nasution 'Sikat' Jukir Liar yang Bikin Jalanan Medan Semerawut: Kau Preman Sini? Hah
Berdasarkan pengakuan sang kakek, becak motor alias bentor miliknya diparkirkan di halaman saat ia salat.
Tapi, ketika Kakek Wahid selesai salat dan hendak kembali menarik, bentornya tak lagi ada di halaman.
"Tadi memang ada orang yang bilang mau jadi penumpang. Saya tinggal salat dulu. Ternyata dia yang ambil," kata Kakek Wahid sembari menangis.
Dia mengakui kebingungan, karena selama ini, bentor itulah tempatnya menggantungkan asa mendapatkan uang sehari-hari.
"Becak aku hilang, bagaimana aku makan," katanya menangis.
Baca Juga: Viral Video Sejoli Mesum Berpakaian Khas Bali di Dalam Mobil yang Sedang Melaju
Warganet yang melihat video ikut bersedih. Mereka tak habis pikir ada orang yang tega mencuri bentor kakek Wahid.
"Teganya yang mencuri," @ollaxxx.
Warganet kini tengah menggalang dana agar bisa disumbangkan kepada Kakek Wahid guna membeli bentor baru.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Lihat Bobby Nasution 'Sikat' Jukir Liar yang Bikin Jalanan Medan Semerawut: Kau Preman Sini? Hah
-
Viral Video Sejoli Mesum Berpakaian Khas Bali di Dalam Mobil yang Sedang Melaju
-
Dikawal Polisi Saat Belanja Mebel, Warganet Sindir Arteria Dahlan: Wakil Rakyat Pasang Tembok dengan Rakyat
-
Sampai Ada yang Mualaf! Dakwah Lewat Live Mobile Legend, Ustaz Ini Banjir Pujian
-
Rencana Eksekusi di Jalan Kuda Medan Dinilai Cacat Hukum
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik: Cocok untuk Semua Jenis Kulit, Cegah Penuaan Dini
-
Ratusan Pengusaha Tekstil Tolak Keras BMAD Benang Impor, Ancaman PHK Massal di Depan Mata!
-
Sah! Prabowo Tunjuk Petinggi TNI Jadi Bos Bea Cukai
-
Cerita Driver Ojol Ungkap Penghasilan: Dulu Rp 500 Ribu Per Hari, Sekarang Babak-belur
-
BREAKING NEWS! Ini Daftar Nominasi Pemain Terbaik dan Penghargaan BRI Liga 1 2024/2025
Terkini
-
Nomor HP Kamu Beruntung! Dapat Saldo Gratis Ratusan Ribu, Klaim 5 Link DANA Kaget Aktif Terbaru!
-
Hari Kebangkitan Nasional Jadi Momentum Refleksi BRI untuk Terus Berkontribusi Membangun Bangsa
-
Kebakaran Pabrik Karet di Padang: 17 Jam Proses Pemadaman Api, Tim Inafis Olah TKP!
-
7 Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Cek Nomor HP Kamu Biar Dapat Saldo Gratis!
-
BRI Cetak Rekor, Portofolio Keuangan Berkelanjutan Capai Rp796 Triliun