SuaraSumbar.id - Ustaz Derry Sulaiman menyebut konten-konten yang dibuat Gus Samsudin layak ditertawakan. Dia bahkan setuju jika Gus Samsudin beralih profesi menjadi pelawak.
"Jujur aku suka lihat konten dia, lucu lucu, ketawa-ketawa aja, aku lebih suka dia jadi pelawak dibanding tabib," ujar Ustaz Derry Sulaiman, dikutip dari Suara.com, Senin (15/8/2022).
Ustaz Derry Sulaiman mendukung apabila Gus Samsudin ingin terjun menjadi artis. Namun, dia mengingatkan untuk tidak menyinggung konten yang berkaitan dengan agama ke depannya.
"Kalau dia buat konten lucu-lucu aku malah suka, bukan malah yang berkedok agama, Indonesia lagi butuh orang lucu. Ya mungkin dia cocok jadi artis, nggak apa-apa kita senang, cuman kalau dia bawa ayat Allah, beda urusan," jelasnya.
Baca Juga: Denny Sumargo Tawarkan Benda Keramat dari Gus Samsudin ke Deddy Corbuzier, Harganya Fantasis!
Selanjutnya, dia juga menanggapi aksi Gus Samsudin yang salah kutip ayat Al-Quran.
"Kemarin aku bikin konten terakhir karena dia (Gus Samsudin) baca surat An-Nas salah, cara bacanya salah, artinya salah, bahkan anak SD tertawa mendengarnya," kata Derry Sulaiman.
"Aku pikir dia khilaf, ternyata diulang lagi dipodcast lainnya, berarti beliau benar-benar nggak tahu, berarti dia harus diberitahu," imbuhnya lagi.
Gus Samsudin diketahui membacakan surat An-Nas namun mengutip arti dari surat Az-Zariyat dalam podcast Denny Sumargo.
Tak hanya di podcast Densu, sapaan akrab Denny Sumargo, kesalahan itu dilakukan kembali saat ia tampil di konten dokter Richard Lee. Hal ini pun mengusik ustaz Derry Sulaiman karena Gus Samsudin menyampaikan ayat yang salah.
Baca Juga: Sempat Klaim Tak Cari Duit, Richard Lee Bongkar Bayaran Gus Samsudin
"Apalagi dia podcastnya dengan non muslim kan, ada marwah agama kita di sana, mudah-mudahan non muslimnya paham kesalahan itu ada pada kita manusia, bukan agamanya," bebernya.
Berita Terkait
-
Libatkan Ustaz Derry Sulaiman, Sunan Kalijaga Masih Berharap Salmafina Sunan Kembali Masuk Islam
-
Belum Yakin 100 Persen Mualaf, Bobon Santoso Tidak Salat Idulfitri: Gue Kira Kayak Natal...
-
Tak Kapok Dikritik, Willie Salim Kini Siapkan 3 Sapi Buat Masak Bareng Ustaz Derry Sulaiman
-
Latar Belakang Ustaz Derry Sulaiman vs Felix Siauw, Cara Bimbing Orang Mualaf Dibandingkan
-
Beda Cara Ustaz Derry Sulaiman dan Ustaz Felix Siauw Mualafkan Orang, Ada yang Kesannya Memaksa
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Misteri Mayat di Bukittinggi Terungkap! CCTV Ungkap Detik-Detik Terakhir Korban Asal Lubuk Linggau
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!