SuaraSumbar.id - Manajemen PT Kabau Sirah Semen Padang (KSSP) menunjuk Delfi Adri menjadi pelatih kepala tim Semen Padang FC dalam menghadapi kompetisi Liga 2 2022.
CEO SPFC, Win Bernadino mengatakan, penunjukan Delfi Adri adalah keputusan dari manajemen dan Komisaris PT KSSP, sementara untuk staf pelatih lainnya merupakan permintaan dari Delfi sendiri.
Delfi Adri akan didampingi dua orang asisten pelatih yaitu Hengki Ardiles dan Robby Mariandi. Sementara untuk pelatih kiper SPFC masih tetap dipegang oleh Zulkarnaen Zakaria dan pelatih fisik SPFC, dipercayakan kepada Asep Suryadi.
Win menjelaskan untuk menentukan pelatih kepala, manajemen telah melakukan diskusi bersama komisaris dan menerima masukan dari beberapa pihak lainnya.
"Saat ini kami percayakan kepada Delfi Adri, yang juga merupakan legenda hidup dari SPFC dan telah memiliki Lisensi A AFC dan staf pelatih lainnya, kami menerima masukan dari Delfi karena mereka yang akan dibutuhkan dan membantu pekerjaan dari pelatih kepala," katanya, Senin (23/5/2022).
Selain itu penunjukan coach Delfi ini telah berdasarkan berbagai pertimbangan dan analisa selama ini. Delfi adalah orang yang tepat untuk mengisi posisi pelatih kepala SPFC, dengan segala pengalaman yang dimilikinya selama ini baik ketika menjadi pemain maupun sebagai asisten pelatih tim senior SPFC hingga sebagai pelatih tim Akademi SPFC.
"Delfi adalah orang yang tepat mengisi posisi pelatih kepala SPFC dengan pengalamannya sebagai pemain dan pelatih di SPFC selama ini, Ia tentunya sangat paham dengan tim ini dan sudah mulai membangun kerangka tim jauh hari sebelum ditunjuk secara resmi sebagai pelatih kepala SPFC," kata dia.
Dirinya berharap setelah penetapan tim pelatih ini persiapan mulai lebih digenjot dan target dari Tim SPFC tahun 2022 adalah lolos Liga 1.
"Kami berharap, dengan telah ditetapkannya Tim Pelatih ini, tim SPFC mulai melakukan persiapan yang lebih matang lagi. Manajemen telah berpesan kepada tim pelatih, bahwa tim SPFC memiliki target untuk lolos Liga 1," kata dia. (Antara)
Baca Juga: Bersiap Hadapi Liga 2, Semen Padang FC Incar 6 Pemain Berpengalaman
Berita Terkait
-
Dikalahkan PSMS Medan, Semen Padang FC Gagal Masuk 8 Besar Liga 2 2021
-
Bonus Besar Menanti Semen Padang Jika Lolos 8 Besar Liga 2
-
Main di Kandang, PSPS Riau Imbangi Semen Padang FC 1-1
-
Manajemen Semen Padang FC Bebaskan Pelatih Pilih Pemain untuk Putaran Kedua Liga 2 2021
-
Dihubungi Banyak Klub, Hati Hendri Susilo Jatuh ke Semen Padang FC
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Kejari Padang Geledah PT BIP, Bongkar Kasus Dugaan Penyimpangan Fasilitas Kredit Modal Kerja!
-
CEK FAKTA: Prabowo Subianto Setujui Aceh Berdiri Sendiri, Benarkah?
-
Berapa Lama Operasi Zebra Singgalang 2025? Polresta Bukittinggi Turunkan 115 Personel Gabungan
-
Sumbar Kembali Ekspor Gambir ke India, Permintaan Global Mulai Pulih?
-
Holding Ultra Mikro BRI Salurkan Pembiayaan Rp632 Triliun kepada 34,5 Juta Debitur