SuaraSumbar.id - Rapat kerja antara Komisi V DPR RI dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, yang turut dihadiri Menteri PUPR Basuki Hadimuljono pada bulan Ramadhan 2022, diwarnai insiden lucu.
Dalam rapat yang diperkirakan digelar hari Selasa (12/4) pekan ini, ada satu anggota DPR yang membuat seisi ruangan tertawa, termasuk Menteri Basuki.
Pasalnya, anggota DPR itu keseleo lidah saat menyebut "kemiskinan ekstrem" menjadi "kemiskinan es krim."
Hal itu terekam dalam video milik TV Parlemen yang potongannya diunggah ulang di media-media sosial, Sabtu (16/4/2022).
"Rapat bersama menteri KemenPU di bulan puasa, anggota DPR pun jadi tak fokus," tulis akun Twitter @MurtadhaOne1, sebagai keterangan video.
Dalam video itu, tampak Menteri Basuki yang memakai baju putih bersama jajarannya baru selesai mepresentasikan sesuatu.
Setelahnya, anggota Komisi V DPR dari Fraksi Partai Demokrat, Willem Wandik, minta waktu untuk bertanya.
"Pak menteri, ada satu desa di Jawa Timur, itu memang masuk dalam kategori kemiskinan es krim...." kata Willem.
Sadar dirinya salah sebut, Willem langsung meralat, "Eh sorry, kemiskinan ekstrem," sembari tersenyum.
Baca Juga: Menteri PUPR Basuki Hadimuljono: Tol Lampung Siap Dilalui Pemudik Lebaran Tahun Ini
Sontak seisi ruangan terbahak-bahak, termasuk Menteri Basuki.
"Ikut puasa pak?" kata teman Willem yang duduk di sebelahnya.
Anggota DPR lainnya menceletuk, "Maklum pengaruh puasa ini. Baru pakai peci dia tadi."
Willem lantas ingin melanjutkan pertanyaannya, namun dipotong oleh temannya sesama anggota dewan.
"Pak Willem, nanti saya tanya, rasa (es krimnya) apa?"
Peserta rapat itu langsung tertawa kembali.
Berita Terkait
-
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono: Tol Lampung Siap Dilalui Pemudik Lebaran Tahun Ini
-
Kocak! Akun Twitter Kementerian PUPR Ikut Ramaikan Meme 'Tanggapan Lesti', Warganet: Pak Bas Memang Keren!
-
TOK! Sayembara Konsep Perancangan Kawasan dan Bangunan Gedung di IKN Nusantara Resmi Dibuka Kementerian PUPR
-
Rest Area Gunung Mas Puncak Kelar Dibangun, Kemen PUPR Gelontorkan Rp 52,9 Miliar
-
Ketua KPK Firli Bahuri Turut Hadiri Peresmian Jembatan Air Lontar di OKU, Ada Apa?
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Wenny, Sang Penghubung Ekonomi Desa: Dari Bengkel Kecil Menjadi AgenBRILink Andal
-
Kronologi Penemuan 6 Nelayan Hilang di Pasaman Barat, Semuanya Selamat!
-
CEK FAKTA: Lowongan Kerja Petugas Haji 2025/2026 Viral, Benarkah?
-
Kasus HIV di Padang Merosot Tajam, Ini Cara Dinkes Stop Penyebarannya!
-
Terjebak Banjir, Warga Padang Dievakuasi SAR dengan Perahu Karet!