SuaraSumbar.id - Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi dijatuhi sanksi satu pertandingan karena mengomeli wasit Marco Guida setelah mendapati kekalahan dalam derbi Milan.
Serie A dalam pernyataan resminya seperti dikutip AFP menyatakan Inzaghi telah dijatuhi sanksi dan denda 15.000 euro karena menyarangkan komentar "sangat tidak menghormati" kepada Guida di dekat ruang ganti San Siro menyusul kekalahan 1-2 atas AC Milan pada Sabtu.
Inzaghi mengutarakan kekecewaannya terhadap gol penyama kedudukan Olivier Giroud untuk Milan, yang datang setelah lebih dari 70 menit dominasi Inter di pertandingan tersebut dan disebabkan oleh apa yang disebut Inzaghi pelanggaran terhadap Alexis Sanchez.
Giroud kemudian mencetak gol lagi untuk menentukan kemenangan serta membuka peluang perebutan gelar liga.
Inter saat ini unggul hanya satu poin dari Milan dan Napoli, dan akan bertandang ke Stadion San Paolo markas Napoli akhir pekan ini.
Bek Inter Alessandro Bastoni juga dilarang bermain dua pertandingan karena kedapatan berulang kali menghina ofisial pertandingan di pengujung derbi tersebut saat bek kiri Milan Theo Hernandez diusir keluar lapangan.
Hernandez disanksi satu pertandingan dan mendapat denda 5.000 euro karena melakukan pelanggaran dan "tindakan provokatif" terhadap fan Inter saat ia meninggalkan lapangan.
Tindakan Hernandez juga membuat marah penyerang Inter Lautaro Martinez, yang kemudian melakukan ekspresi menghina kepada pemain Prancis itu sehingga ia turut didenda 10.000 euro.
Inter menjamu Roma di perempat final Piala Italia pada Selasa Malam. (Antara)
Baca Juga: Dominasi Inter Milan Luntur di Akhir Laga, Beruntung Tetap Menang
Berita Terkait
-
Inter Milan Dikabarkan Bakal Datangkan Felipe Caicedo dari Genoa
-
Inter Selamat dari Maut di Coppa Italia, Simone Inzaghi Puji Habis Alexis Sanchez
-
8 Fakta Menarik Usai Inter Milan Gilas Juventus di Piala Super Italia, Inzaghi Cetak Rekor Elit
-
Inter vs Juventus di Piala Super Italia, Simone Inzaghi Tegaskan Tak Ada Unggulan
-
Prediksi Inter vs Juventus di Piala Super Italia, 13 Januari 2022
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga dengan Sensasi Alphard: Mulai Rp50 Juta, Bikin Naik Kelas
- Pemain 1,91 Meter Gagal Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Kini Bela Tim di Bawah Ranking FIFA Garuda
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 8 Juli: Raih Skin Senjata, Diamond, dan Katana
- 31 Kode Redeem FF Terbaru 8 Juli: Raih Animasi Keren, Skin SG, dan Diamond
Pilihan
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Tahan Banting Terbaru Juli 2025, Desain Kuat Anti Rusak
-
Fenomena Magis Pacu Jalur, Tradisi Kuansing Riau Kini Viral lewat Aura Farming
-
Tarif Trump 32 Persen Buat Menteri Ekonomi Prabowo Kebakaran Jenggot
-
Berapa Gaji Yunus Nusi? Komisaris Angkasa Pura Rangkap Sekjen PSSI dan Wasekjen KONI
Terkini
-
10 Desain Rumah Tipe 45 Minimalis Keren dan Estetik, Bikin Nyaman dan Bahagia!
-
Kuda Legendaris Fort De Kock Bukittinggi Mati, Dibeli Wali Kota Seharga Rp 800 Juta 17 Tahun Lalu!
-
9 Rekomendasi Pagar Teralis Terbaru 2025, Simpel Tapi Mewah dan Estetik!
-
10 Desain Ruang Tamu Ukuran 3x3, Sangat Cocok untuk Rumah Minimalis!
-
Pre-order Galaxy Z Fold7 dan Z Flip7 Dibuka, Dapatkan Bonus Terbaik