SuaraSumbar.id - Peralatan lampu lalu lintas di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), raib digondol maling. Akibatnya, lampu lalu lintas di perempatan Sawahan, Kecamatan Padang Timur tidak berfungsi.
"Hingga saat ini lampu lalu lintas di persimpangan itu tidak berfungsi, seluruh komponen dicuri, pengendara pun harus berhati-hati," kata Kepala Dinas Perhubungan Kota Padang Dian Fakhri, Selasa (14/12/2021).
Menurutnya Simpang Sawahan sempat ditutup beberapa waktu yang lalu karena ada perbaikan jembatan sehingga jalur itu ditutupi seng, termasuk lampu lalu lintas di bagian timur.
"Setelah selesai pengerjaan jembatan, lampu lalu lintas tidak lagi berfungsi," ujarnya
Ia mengatakan selama pekerjaan jembatan, lampu dimatikan dan lokasi ini tertutup seng proyek.
"Tidak saja kabel-kabel yang diembat maling. Tetapi juga semua isi boks dan besi kerangkeng di lampu lalu lintas dibawa pencuri," katanya.
Ia menyampaikan tiga hari ke depan akan memasangkan kembali lampu lalu lintas di Simpang Sawahan.
"Jadi para pelintas simpang tersebut kami harap hati-hati dan sabar selama tiga hari ini," katanya.
Sebelumnya kabel lampu pengatur lalu lintas di Kota Padang yang ditanam di bawah tanah juga raib dicuri pada Februari 2021.
Baca Juga: 40 Rumah Warga Agam Diterjang Banjir, 1 Jembatan Roboh dan 3 Sepeda Motor Hanyut
Akibat pencurian tersebut lampu lalu lintas di Jalan KH Ahmad Dahlan mati dan tidak berfungsi.
Tidak hanya itu sejumlah peralatan lampu lalu lintas yang pernah dicuri juga terjadi pertigaan Jalan Perintis Kemerdekaan, Sawahan dan Agus Salim dan Simpang Rumah Makan Lamun Ombak Jalan Khatib Sulaiman.
Ia menyayangkan aksi pencurian ini kembali terjadi karena dapat membahayakan keselamatan pengendara sebab lampu lalu lintas menjadi tidak berfungsi.
Dian mengaku pihaknya juga telah melaporkan kasus pencurian ini kepada pihak kepolisian.
"Semoga pelakunya bisa segera ditangkap," ucapnya. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
Terkini
-
Bupati Limapuluh Kota Kaget Harga Ekstrak Gambir di India Melonjak: Harga dari Petani Sumbar Murah!
-
Galaxy Z Flip7 dan Gemini AI, Solusi Praktis Naikan Level Bisnismu
-
Harimau Sumatera Makin Mengganas di Agam, Ternak Warga Dimangsa dalam Kandang!
-
Apa Bahaya Rahim Copot? Dokter Sebut Perempuan Tak Lagi Bisa Punya Anak
-
CEK FAKTA: Purbaya Minta Gaji TNI Naik dan Turunkan Gaji Polisi, Benarkah?