SuaraSumbar.id - Hampir seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemko Bukittinggi serentak mengganti foto profil mereka dengan gambar Wali Kota Erman Safar. Tidak hanya itu, gambar tersebut begitu seragam dengan disertai tulisan “Tidak Loyal adalah Bibit Seorang Penghianat”
Tidak hanya di WhatsApp, langkah itu juga dilakukan di Facebook dan Instagram. Sikap para PNS tersebut kini hangat diperbincangkan di media sosial (Medsos). Sejumlah grup medsos pun dibanjiri komentar netizen. Banyak yang mengapresiasi, tapi tidak sedikit pula yang mencibir.
Menyikapi hal itu pengamat komunikasi Sumbar, Rifa Yanas berpendapat adanya penguatan branding imej. Menurutnya, peluncuran suatu produk komunikasi dimaksudkan untuk membangun citra positif.
“Serangkaian kata-kata yang disertai gambar atau foto adalah produk komunikasi. Di situ, ada pesan yang ingin disampaikan seorang komunikator kepada komunikan. Chanel yang dipakai adalah medsos. Nah, apa efek komunikasi yang ditimbulkan, ini tentu perlu kajian,” katanya, Kamis (23/9/2021).
Baca Juga: Aturan PNS 2021 Terbaru dari Jokowi: Lapor Harta hingga Tidak Boleh Bolos
Penggunaan new media oleh pemerintah, kata dia, merupakan cara efektif dalam pembentukan wacana publik. Menurutnya ini adalah jalan singkat untuk memutus siklus hubungan tradisional antara pengambil keputusan dengan publik.
“Bayangkan saja kalau seandainya pemerintah harus menempuh cara-cara lama dalam membangun wacana. Prosesnya bisa panjang dan melelahkan,” kata Rifa Yanas yang juga Ketua Forum Jurnalis Keterbukaan Informasi Publik (FJKIP) Bukittinggi itu.
Ditanyakan tentang pesan yang ingin disampaikan oleh Pemko Bukittinggi tentang kata-kata loyalitas dalam bingkai foto Wali Kota, menurutnya berpotensi memunculkan beragam persepsi.
“Berbicara loyalitas, saya jadi ingat sepakbola. Bursa transfer pemain yang ditutup awal September lalu menjadi ajang patah hati para fans. Misalnya, fans Barcelona patah hati ketika Lionel Messi berlabuh ke PSG. Tidak sedikit fans yang memberi cap, Messi tidak loyal,” tuturnya.
Menurut Rifa, loyalitas seringkali dijadikan acuan kebersamaan, satu komando, senasib sepenanggungan, serta identik dengan kesetiaan. Tidak loyal, akan mudah dicap penghianat, bahkan tukang selingkuh.
Baca Juga: Teken PP Disiplin PNS, Jokowi Larang PNS Dukung Capres hingga Ikut Kampanye
Kata-kata loyal juga sering disandingkan dengan rasionalitas dan objektivitas. Misalnya, orang bisa disebut berpikir rasional ketika menjatuhkan pilihan pada yang ia sukai, atau penting bagi kehidupannya.
Berita Terkait
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
-
Revisi UU ASN 2025: Poin-poin Penting dan Kontroversi
-
Detik-detik Pemerintah Umumkan Tukin Dosen dan ASN Akan Cair Juli 2025
-
5 Cara Mengatasi Kode Bermasalah saat Aktivasi MFA ASN Digital
-
MyASN dan SIASN Jadi Satu? Kenalan dengan ASN Digital BKN, PNS Wajib Tahu!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
PSU Pilkada Pasaman 2024 Diklaim Lancar, Rekapitulasi Digelar Minggu 20 April 2025!
-
Misteri Mayat di Bukittinggi Terungkap! CCTV Ungkap Detik-Detik Terakhir Korban Asal Lubuk Linggau
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!