SuaraSumbar.id - Mendengar kata sate, tentunya yang terbayang dalam benak pikiran adalah irisan daging yang dipotong dalam dadu kecil ditusuk oleh potongan bambu kecil. Kemudian dipanggang di atas arang yang menyala dan diberikan bumbu olahan dan dinikmati dengan menggunakan potongan lontong atau nasi.
Kuliner khas satu ini dikenal memiliki berbagai macam bahan dasar daging yang bisa dinikmat. Mulai daging ayam, kambing, sapi, kelinci dan berbagai macam jenis hewan lainnya. Pun keragaman bumbunya juga bergantung pada dari mana sate itu berasal.
Salah satu sate yang banyak diminati adalah Sate Padang. Dari namanya tentu mudah ditebak sate ini berasal. Yup, dari Sumatera Barat.
Membahas kuliner yang satu ini memang memiliki keunikan. Salah satunya bahan dasar yang disajikan, yakni jeroan sapi atau kambing yang direbus dengan bumbu dan kemudian dipanggang.
Baca Juga: Ada Apa dengan Sate Padang Uni Ermi?
Ciri utama dari Sate Padang adalah bumbu kuning kental yang terbuat dari tepung beras dan dicampur kaldu daging serta jeroan, kunyit, jahe, bawang putih, ketumbar, lengkuas, jintan putih, bubuk kari, garam.
Sebenarnya, Sate padang terbagi menjadi dua jenis yaitu, Sate Padang Pariaman dan Sate Padang Panjang, yang berbeda dalam cita rasa bumbu kuningnya.
Penasaran ingin tahu cara membuatnya? Yuk kita lihat komposisi resep rahasia nikmatnya Sate Padang:
Bahan yang diperlukan:
- 250 gr daging sapi, potong kecil
- 250 gr jeroan sapi, potong kecil
- 250 gr lidah sapi, potong kecil
- 1 buah serai, memarkan
- 1 buah lengkuas, memarkan
- 1 lembar daun kunyit
- 4 lembar daun jeruk
- 20 gr kaldu bubuk sapi
- 2 liter air
- 10 buah ketupat
- 10 daun pisang
- 200 gr tepung beras
Membuat Bumbu Padang:
Baca Juga: Makan Sate Padang, Gadis Ini Panik Temukan Kejanggalan di Bumbunya
- 150 gr bumbu dasar ayam kuning
- 5 gr cabe merah kering
- 3 gr jinten bubuk
- 1 gr merica bubuk
- 15 gr gula
- 3 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 50 gr kacang goreg
Cara Membuat:
- Tumis semua bumbu halus hingga harum. Angkat dan matikan kompor.
- Siapkan panci dan rebus air hingga mendidih. Masukkan daging, jeroan dan lidah sapi. Rebus hingga setengah masak bersama cengkih, kayu manis, dan garam.
- Tambahkan tumisan bumbu ke dalam rebusan daging, jeroan, dan lidah sapi. Masak dengan api kecil hingga matang.
- Angkat jantung dan lidah sapi. Potong tipis melintang, tusuk dengan tusukan sate.
- Saring kaldu rebusan dan tuang dengan larutan tepung beras. Aduk hingga kuah mengental.
- Masukkan lemak sapi ke dalam minyak panas, biarkan hingga mencair.
- Celupkan sate dagingg, jeroan, dan lidah sapi ke dalam minyak gajih sapi. Bakar hingga masak dan angkat.
- Siapkan potongan ketupat dan letakkan di piring, letakkan sate diatasnya dan disiram dengan kuah sate padang yang kental. Jangan lupa taburi dengan bawang goreng dan kerupuk.
Nah itu dia resep sate padang buat kamu yang penasaran ingin membuatnya dirumah, kalo soal rasa tentu saja enak! [Elisa Naomi Hutapea]
Berita Terkait
-
Pospay Run 2024 Bakal Hadir di Gedung Sate, Hadiah Total Rp150 Juta & Doorprize Menarik Menanti!
-
Dua Hari usai Purna Tugas, Momen Jokowi dan Iriana Santai Nikmati Kuliner di Warung Sate di Solo Tuai Sorotan
-
Tok! Bachril Bakri Resmi Jadi Pj Bupati Bogor Gantikan Asmawa Tosepu
-
7 Makanan Khas Bali Terpopuler yang Harus Kamu Cicipi saat Berlibur, Pernah Coba?
-
Sate Pak Jede, Sate Klathak Khas Jejeran Paling Enak di Jakarta
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Sumatera Barat Masuk Daerah Prioritas Pengembangan Ekonomi Kreatif Nasional, Cuma 12 Provinsi di Indonesia!
-
Cara Pemprov Sumbar Antisipasi Banjir Lahar Dingin Gunung Marapi
-
Pertanda Erupsi? Hewan Turun dari Gunung Marapi, Warga Dihantui Bayang-bayang Letusan
-
Skor IKM Padang Naik Signifikan, Puskesmas Lubuk Begalung Juara
-
Waspada! BMKG: Cuaca Ekstrem Ancam Sumbar Hingga Akhir 2024, Galodo Mengancam Lereng Marapi