SuaraSumbar.id - Bocah berusia 2 tahun di Brasil tewas setelah terkurung dalam mobil selama tiga jam. Apalagi, mobil tersebut terpakir di bawah sinar terik matahari.
Mengutip Suara.com yang menyadur The Sun, Senin (30/8/2021), Arthur Oliveira dos Santos ditemukan tidak sadarkan diri di dalam mobil yang terparkir di rumah pengasuhnya.
Bocah dua tahun tersebut dilaporkan dirawat oleh Glaucia Aparecida Luiz. Ia adalah seorang pengasuh yang tidak resmi di Sao Paulo.
Polisi mengatakan, bocah itu diduga tertinggal di dalam mobil sejak pukul 13.45 sampai 16.51 waktu setempat, dan dalam kondisi yang cukup panas.
Baca Juga: Tiga Bocah Kakak Beradik Tewas di Solok Selatan, Diduga Keracunan Makanan
Media berita Brasil G1 melaporkan, dia tertinggal di mobil dalam kondisi suhu yang panas lebih dari tiga jam pada Rabu (25/8/2021).
Ketika Arthur ditemukan, Glaucia langsung memanggil polisi. Bocah itu dilarikan ke rumah sakit terdekat, tetapi nyawanya tidak tertolong.
Diyakini, bocah itu meninggal karena dehidrasi, tetapi petugas masih akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk memastikan penyebab pasti kematiannya.
Media setempat melaporkan, pengasuh berusia 31 tahun itu ditangkap dan ditahan karena dicurigai melakukan pembunuhan.
Tuduhan tersebut langsung dibantah melalui pengacaranya. Ia mengatakan tidak ada niatan sama sekali untuk membunuh bocah 2 tahun tersebut.
Baca Juga: Bocah 12 Tahun Raup Rp 5,7 Miliar dari Jual NFT Emoji Ikan Paus
"Tidak pernah ada niat untuk melakukan hal seperti itu," jelas pengacara Galucia dalam sebuah pernyataan.
"Glaucia dan keluarganya telah bekerja sama dengan penyelidik untuk mengklarifikasi fakta yang ada, paling tidak karena Glaucia tidak bermaksud untuk membunuh anak itu atau menyakitinya." jelasnya.
Setelah menjalani autopsi, Arthur kemudian dimakamkan di pemakaman di Macatuba pada Kamis sore waktu setempat.
Penyelidikan oleh pihak berwenang atas kematian bocah itu masih berlangsung.
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Daftar 5 Patahan Aktif Berpotensi Picu Gempa Dahsyat di Sumatera Barat, Ini Peringatan BMKG!
-
Rahasia Klaim DANA Kaget Terbukti! Ini Link Aman dan Tips Dapat Saldo DANA Gratis 17 April 2025
-
DANA Kaget 17 April 2025 Dibagikan Lagi, Saldo Gratis Langsung Cair!
-
Tragis! Bocah 11 Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kalumpang Padang, Ini Kronologinya
-
DANA Kaget 16 April 2025: Buruan Klaim! Saldo Gratis Menantimu