SuaraSumbar.id - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Padang memastikan bakal melakukan seleksi kompetensi dasar (SKD) bagi calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun 2021 pada Rabu, 15 September 2021 mendatang.
Pernyataan tersebut disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi ASN BKPSDM Kota Padang Romy Elpa Segas pada Jumat (27/8/2021).
"Kami sudah mendapatkan jadwal tanggal 15 September dan kami masih menunggu SK dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) untuk jadwal pastinya," katanya seperti dikutip dari Klikpositif.com-jaringan Suara.com.
Walau demikian, dia mengatakan jadwal tersebut bisa saja berubah sewaktu-waktu. Namun, jika ada perubahan, BKPSDM tetap akan menginformasikan perubahan jadwal H-7 sebelum pelaksanaan seleksi.
Untuk diketahui, Pemerintah Kota Padang menyatakan sebanyak 2.042 berkas pelamar memenuhi syarat.
Sementara enam lainnya dinyatakan memiliki kelengkapan berkas setelah mengajukan sanggah pada masa sanggah yang dilakukan pada awal Agustus lalu.
Baca Juga: Peserta SKD CPNS 2021 Batam Positif COVID-19 Akan Tes Ujian Ulang
Dia juga mengemukakan, dari 2.048 orang tersebut akan melaksanakan tes SKD di Balai Kota Padang pada waktu yang telah ditentukan oleh BKN.
Lebih lanjut, dia mengemukakan peserta SKD CPNS 2021 diwajibkan melakukan tes PCR Swab atau swab anti gen sebelum mengikuti ujian. Elfas mengemukakan, jika hal tersebut merupakan aturan baru dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).
"Untuk PCR swab dan swab antigen ini kan merupakan aturan baru dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) dalam seleksi tahun ini," katanya.
Dia juga menegaskan, persyaratan tersebut wajib dipenuhi bagi peserta, jika tidak dipenuhi maka dilarang mengikuti seleksi.
"Dalam aturan BKN itu kan wajib, jadi kalau tidak melakukan tes PCR atau anti gen terlebih dahulu tidak bisa mengikuti ujian," lanjutnya.
Selain itu, dia juga menyatakan, tes Swab tidak boleh membawa hasil yang lama karena dalam aturan tersebut tercantum untuk hasil PCR swab, waktunya dua hari dan untuk antigen satu hari sebelum SKD CPNS.
Baca Juga: Tuai Pro dan Kontra, Ini 6 Syarat SKD CPNS 2021 Terbaru yang Wajib Diketahui Peserta Tes
Sementara untuk yang calon peserta tes SKD CPNS yang dinyatakan positif Covid-19, maka pihaknya akan menyediakan waktu dan tempat yang berbeda nantinya.
"Kalau untuk yang positif Covid-19, kami akan sediakan tempat dan waktu yang berbeda dengan yang melakukan tes SKD bulan depan," lanjutnya.
Berita Terkait
-
BKN Rilis Jadwal Penetapan NIP CPNS 2024, Catat Tanggal Selengkapnya
-
Pemerintah Resmi Umumkan Percepatan Pengangkatan CASN 2024
-
Geger, CPNS & PPPK Dikebut: Juni dan Oktober 2025 Jadi Deadline!
-
Pengangkatan CPNS dan PPPK Dipercepat? Pemerintah Umumkan Keputusan Krusial Hari Ini!
-
CEK FAKTA: Pemerintah Buka Pendaftaran CPNS 2025
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
PSU Pilkada Pasaman 2024 Diklaim Lancar, Rekapitulasi Digelar Minggu 20 April 2025!
-
Misteri Mayat di Bukittinggi Terungkap! CCTV Ungkap Detik-Detik Terakhir Korban Asal Lubuk Linggau
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!