Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Minggu, 22 Agustus 2021 | 12:15 WIB
Fakta Lord Adi. (Instagram/adi.mci8)

Suatu ketika usai Chef Juna menyampaikan waktu kalian 60 menit dimulai dari sekarang. Adi nyelutuk too long alias terlalu lama.

Akibatnya juri langsung memangkas waktu dari 60 menit menjadi 45 menit yang membuat semua peserta kesal kepada Adi.

Tak hanya sekali saat tantangan basket swap atau memasak hidangan dari bahan yang ada di keranjang Adi punya privileg menentukan berapa lama waktu memasak. Dengan santai ia menyebut 45 menit yang membuat peserta lain kaget dan kesal.

Ketika tantangan lelang bahan memasak yang ditukar dengan waktu Adi juga punya waktu paling banyak yaitu 135 menit. Namun ia terus membeli berbagai bahan sehingga ia akhirnya punya waktu memasak paling sedikit hanya 20 menit saja. Di luar dugaan kendati yang lain punya waktu memasak 40 menit dan Adi hanya 20 menit justru hidangannya tampil sebagai pemenang.

Baca Juga: Politisi PKS Puji Mahyeldi soal Mobil Dinas, Denny Siregar: Karena Ketahuan

Memasuki tujuh besar secara perlahan warganet menilai Adi mulai memperlihatkan kekaisarannya. Ia mulai menunjukan jati diri dan keterampilan memasak. Awalnya ia disentil tak pernah menang oleh juri. Tak pelak Lord pun terpancing dan langsung menang.

Saat peserta tinggal lima besar Adi hatrick alias menang tiga kali berturut-turut membuat peserta lain mulai membuka mata bahwa Lord bukan orang sembarangan.

Agaknya Bang Jago julukan Adi punya strategi menyimpan ilmunya kemudian saat menjelang final ia mulai mengeluarkan jurus-jurus memasaknya.

Kini sebagaimana harapan warga Sumbar lainnya semoga Lord Adi terus melaju keempat besar memasuki semi final dan berpeluang tampil sebagai the next Masterchef Indonesia sesi delapan alias pemenang. (ANTARA)

Baca Juga: Punya Belasan Mobil Pribadi, Wagub Sumbar Serahkan Mobil Dinas Baru ke Satgas Covid-19

Load More