SuaraSumbar.id - Vicky Prasetyo dituntut selama 8 bulan penjara atas kasus pencemaran nama baik terhadap Angel Lelga dalam sidang pembacaan tuntutan dari JPU di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (1/7/2021).
Ibu dan anak Vicky Prasetyo tak kuasa menahan tangis mendengar tuntutan dari JPU. Anak-anak Vicky Prasetyo yang masih di bawah umur pun ikut memeluk ayahnya sambil menangis.
"Vicky," ujar ibu Vicky Prasetyo, Emma Fauziah sambil menangis tak bisa berkata-kata.
Vicky Prasetyo tampak menenangkan dan mengelus-elus pundak sang ibu. Ia juga tampak menangis.
"Sabar sabar," kata Vicky Prasetyo ke ibunya.
Kalina Oktarani yang mendampingi Vicky Prasetyo selama sidang pun terlihat memeluk adik iparnya. Mereka menangis bersama.
"Ini kiamat buat hidup mama, mama kasian sama anak-anaknya Vicky ini. Kalau mama sih enggak penting, tapi ini anak-anaknya," ujar Emma Fauziah masih dengan keadaan menangis.
Seperti diketahui, Vicky Prasetyo sempat ditahan di Rutan Salemba, Jakarta Pusat atas laporan Angel Lelga terkait pencemaran nama baik. Ia lantas menjadi tahanan kota setelah penangguhan penahanannya dikabulkan.
Kasus ini berawal di November 2018. Saat itu, Vicky Prasetyo sempat menggerebek rumah Angel Lelga dan menuduh perempuan yang kala itu masih berstatus istrinya berzina dengan lelaki lain.
Baca Juga: Dituntut 8 Bulan Penjara, Vicky Prasetyo Pasrah
Tak terima, Angel Lelga pun langsung menempuh jalur hukum. Sebelum itu, Vicky Prasetyo melaporkan Angel Lelga lebih dulu dengan pasal perzinaan. Namun laporan tersebut dihentikan oleh polisi.
Suami Kalina Oktarani itu dinilai tidak mempunyai bukti yang cukup kuat dengan menyebut Angel Lelga berzina. (Suara.com)
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Pascabanjir Aceh Tamiang: Santri Darul Mukhlisin Siap Kembali ke Sekolah Berkat Kementerian PU
-
Jalan Nasional Aceh Tamiang Dikebut Pulih, Tim Kementerian PU Kerja Lembur Siang-Malam
-
Jalan Nasional MedanAceh Tamiang Kembali Pulih, Aktivitas Warga Mulai Bangkit Usai Banjir Bandang
-
Jembatan Krueng Tamiang Akhirnya Dibuka, Arus Lalu Lintas Aceh Tamiang Kembali Bergerak Lancar
-
Jalur Vital MedanAceh Tamiang Akhirnya Normal Lagi, Warga Bahagia: Kami Bisa Jualan Lagi!