SuaraSumbar.id - Universitas Andalas (Unand) Padang Sumatera Barat menggelar wisuda online II 2021 secara pada Sabtu (29/5/2021).
Dalam kesempatan itu, Rektor Unand Prof Yuliandri mengingatkan lulusan kampus tersebut jangan hanya berpikir menjadi PNS setelah menyelesaikan pendidikannya
"Setelah wisuda, lulusan Unand harus bisa berkompetisi, saya yakin dan percaya wisudawan mampu melakukannya dan bersaing dengan lulusan kampus lain," kata Yuliandri dikutip dari Antara, Sabtu (29/5/2021).
Ia juga meyakini lulusan Unand telah memiliki berbagai talenta dan keterampilan untuk menciptakan lapangan kerja dan menjadi wirausaha.
"Semua lulusan punya kesempatan untuk menjadi wirausaha, jangan hanya berpikir menjadi ASN," kata Rektor Unand.
Apalagi selama kuliah kampus juga membekali dengan kuliah kewirausahaan dan keterampilan teknis lainnya.
"Ada juga magang, kuliah kerja nyata, praktik kerja di berbagai tempat guna mengasah keterampilan," kata dia.
Lebih lanjut, ia mengakui sejak 2020 pelaksanaan kuliah menjadi terkendala karena pandemi Covid-19 sehingga menggunakan dua cara yaitu tatap muka dan daring.
"Akan tetapi hal itu seharusnya tidak menjadi kendala untuk para lulusan terus meningkatkan keterampilan dan mengasah ilmu yang didapat," katanya.
Pada sisi lain ia juga mengingatkan Ikatan Alumni Unand turut menjembatani para lulusan memasuki dunia kerja dan bisa berkompetisi dengan baik.
Berita Terkait
-
Siap SNPMB 2025? Berikut Daftar Jurusan di Universitas Andalas
-
Tak Ada Politisasi Penetapan Tersangka Hasto, Guru Besar Unand: Jauh Hari Kan Sudah Terindikasi
-
Bagaimana Penanganan Mentawai Usai Lepas Status Daerah Tertinggal?
-
Banyak Sarjana Jadi Pengangguran, Biang Keroknya Ekspektasi Kerja Terlalu Tinggi?
-
Kejahatan Lingkungan Picu Lonjakan Bunuh Diri Massal Masyarakat Adat, Ini Penjelasan Pakar Hukum
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Daftar 5 Ruas Tol Trans Sumatera Gratis Arus Balik Lebaran 2025, Tol Padang-Pekanbaru Paling Sibuk!
-
Kronologi Nenek dan 2 Cucu Hilang di Pantai Tiku Agam hingga Ditemukan Seperti Ini
-
4 Tips Aman Berkendara Saat Arus Balik Lebaran 2025 dari Polda Sumbar
-
BRI Raih Penghargaan Best Social Loan di The Asset Triple A Awards 2025
-
2 Tewas dalam Kecelakaan Maut di Jalan Alternatif Bukittinggi-Payakumbuh saat Lebaran