SuaraSumbar.id - Hujan lebat disertai petir dan angin kencang diprediksi terjadi di sebagian wilayah Indonesia pada Sabtu (10/4/2021).
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan hujan lebat disertai petir serta angin kencang berpotensi mengguyur wilayah Aceh, Banten, Bengkulu, DKI Jakarta, Jambi, Jawa Barat, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur.
Selain itu, juga terjadi di Kalimantan Utara, Lampung, Maluku, Nusa Tenggara Barat, Papua, Papua Barat, Sulawesi barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara, Sumatera Barat, dan Sumatera Selatan.
BMKG menyampaikan bahwa Siklon Tropis Seroja terpantau di Samudera Hindia selatan Jawa Tengah yang membentuk area pertemuan dan perlambatan kecepatan angin (konvergensi) memanjang dari pesisir selatan Jawa Tengah hingga Jawa Timur serta membentuk Low Level Jet yang memanjang di Samudera Hindia barat Australia bagian barat.
Sementara itu, siklon Tropis ODETTE terpantau di Samudera Hindia barat daya Banten yang membentuk Low Level Jet yang memanjang di Samudra Hindia barat daya Banten.
Melansir Antara, kondlsi ini menyebabkan peningkatan potensi penumbuhan awan hujan di sekitar sistem Siklon tropis Seroja dan Odette tersebut.
Siklon Tropis Seroja dan Odette ini juga meningkatkan kecepatan angin lebih dari 25 kts serta ketinggian gelombang lebih dari 2,5 meter di sepanjang Low Level Jet itu. (Antara)
Berita Terkait
-
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini: Hujan Ringan Diprediksi Guyur Sebagian Besar Wilayah
-
Sering Disalahartikan, Ini Makna Lagu Sedia Aku Sebelum Hujan dari Idgitaf!
-
Merajut Kembali Hidup Pascabanjir Bandang di Sumatra
-
Anti Licin di Musim Hujan, Ini 7 Ban Motor Tubeless Terbaik Mulai 100 Ribuan Pilihan Ojol
-
Tim SAR Polri Evakuasi Ratusan Warga Korban Banjir Susulan di Padang Pariaman
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
933 Kasus Gigitan Rabies Tanah Datar Selama 2025, Hewan Peliharaan Jadi Sorotan
-
Huntara Korban Bencana Sumbar Dikebut Rampung Jelang Ramadhan, Agam Prioritas Utama
-
50 Alat Berat Dikebut Normalisasi Sungai di Sumbar, Cegah Banjir Susulan!
-
Ini Penyebab Sinkhole Limapuluh Kota, Bukan dari Runtuhan Batu Gamping!
-
Sinkhole di Sawah Limapuluh Kota Keluarkan Air Biru Jernih, Ini Penjelasan Badan Geologi