SuaraSumbar.id - Pengacara kondang, Hotma Sitompul, dikabarkan bakal dilaporkan istrinya, Desiree Tarigan bersama pengacaranya, Hotman Paris Hutapea Cs ke Polres Jakarta Selatan, Rabu (7/4/2021).
Kabar tersebut ditanggapi santai oleh Hotma Sitompul. Lelaki 56 tahun itu menyebut akan mengikuti skenario yang dibuat pihak istrinya, Desiree Tarigan.
"Yuk damai. Nggak mau damai, gono-gini? Nggak mau gono-gini, maunya apa? Ikut saja saya mah maunya mereka," kata Hotma ketika menggelar konfrensi pers di kawasan Sunter, Jakarta Utara, Selasa (6/4/2021) sore.
"Masa saya mau mengekang hak orang lain," kata Hotma Sitompul melanjutkan.
Baca Juga: Dipolisikan Istri Sendiri, Hotma Sitompul: Saya Ikuti Mau Mereka
Hanya saja, jika pihak Desiree Tarigan bersikukuh ingin melaporkannya, Hotma Sitompul meminta sang istri untuk membuktikan tuduhan-tuduhan yang dialamatkan kepadanya.
"Buktikan saja. Kenapa sih mesti ribut-ribut," tutur Hotma Sitompul.
Perseteruan antara Hotma Sitompul dan istrinya Desiree Tarigan semakin panas. Desiree akan melaporkan Hotma Sitompul terkait dugaan pencemaran nama baik di Polres Jakarta Selatan, Rabu (7/4/2021).
"Jadi besok itu rencananya kita mau buat laporan polisi di Polres Jaksel, ada 2 rencananya ya," ujar pengacara Desiree, Randy Ozora Siregar saat dihubungi awak media, Selasa (6/4/2021).
Randy mengatakan, laporan pertama Desiree terkait dengan dugaan melakukan pencemaran nama baik dan fitnah. Desiree Tarigan menggugat Hotma Sitompul dan pengacaranya bernama Muara Karta Simatupang.
Baca Juga: Atalarik Syach Menang Gono-gini, Amanda Manopo Dipelet Lewat Makanan
"Pelaporan pertama dari Ibu Desiree atas dugaan pasal 310, 311 KUHP pidana tentang pencemaran nama baik dan juga fitnah. Juga Pasal 27 ayat 3 UU ITE tentang penyebaran informasi secara elektronik yang isinya pencemaran nama baik dan fitnah, ini dugaan ya. Yang dilaporkan Pak Hotma Sitompul, kedua Muara Karta Simatupang kuasa hukum dia yang selalu ngomong di media, karena dia yang mengeluarkan statement atas kuasa pak Hotma," jelas Randy.
Selain Desiree Tarigan, sang ibu Muliana Tarigan alias Ribu juga akan melaporkan Hotma Sitompul dengan tuduhan penyerobotan lahan.
Diketahui, Desiree mengaku diusir Hotma dari rumahnya. Hotma juga memasang tembok pembatas untuk memisahkan antara rumahnya dengan rumah Desiree.
Menurut Randy, lahan tempat berdirinya pembatas itu adalah milik Desiree. Karena itu, Mulyana melaporkan Hotma Sitompul atas dugaan penyerobotan lahan dengan pasal 167 KUHP pidana Jo pasal 385 KUHP pidana tentang penyerobotan lahan.
"Berikutnya lagi ada laporan rencananya dari Ibunda Ibu Desiree, Muliana rencananya pelaporan, di mana kemarin dibilang Muara Karta benar tanahnya diambil, dan siap mau bayar berapapun biayanya. Berarti ini kan ada dugaan penyerobotan lahan kita. Itu lahan yang dia dirikan tembok itu di atas lahan Ibunda Desiree, dugaanya karena tanpa seizin Bunda Ibu Desi, kalau yang pelaporan kedua ke Pak Hotma sendiri," jelasnya.
Rencananya, Randy bersama kliennya akan melaporkan Hotma Sitompul di Polres Selatan sekitar pukul 14.00 WIB. (Suara.com)
Berita Terkait
-
Hotma Sitompul Sempat Koma 40 Hari di Malaysia
-
Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
-
Pemakaman Hotma Sitompul Melalui Prosesi Upacara Militer
-
Hotman Paris Kuliti Kejanggalan Paula Verhoeven yang Terbukti Selingkuh: 38 Tahun Jadi Pengacara...
-
Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya