SuaraSumbar.id - Seorang pemuda di Kota Payakumbuh kritis usai tersengat listrik saat mendirikan tenda pernikahan di Kelurahan Sawah Padang Aur Kuning, Kecamatan Payakumbuh Selatan, Selasa (22/12/2020) malam.
Informasinya, pria bernama Ivan (20) itu merupakan warga Kandang Jorong Bukit Apik, Padang Tarok, Kecamatan Baso, Kabupaten Agam. Dia diduga tidak mengetahui bentangan kabel dekat tenda yang sedang dipasangnya. Sebab, Ivan memasang tenda malam hari.
Kepala Pos SAR Limapuluh Kota, Robi Saputra membenarkan kejadian ini. Menurutnya, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 21.00 WIB dan berhasil dievakuasi sekitar pukul 22.30 WIB.
"Proses evakuasi memakan waktu sekitar 30 menit dan korban langsung dibawa ke RSUD Adnan WD Payakumbuh untuk mendapatkan perawatan medis," kata Robi kepada Covesia.com - jaringan Suara.com.
Beruntung saat kejadian PLN cepat mematikan seluruh jaringan listrik di Kelurahan Sawah Padang Aur Kuning. Sehingga nyawa korban masih bisa terselamatkan. Namun, korban mengalami luka bakar tingkat dua.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Huntara Kayu Pasak Agam Segera Rampung, Bakal Diresmikan 20 Januari 2026
-
Komnas HAM Selidiki Dugaan Persekusi Nenek Saudah, Buntut Heboh Surat Pemuka Masyarakat
-
CEK FAKTA: Purbaya Sebut Kepala Desa Kaya-kaya Sejak Dapat Dana Desa, Benarkah?
-
Benarkah Fenomena Aurora Muncul di Langit Kota Padang? Ini Penjelasan BMKG
-
Pemprov Sumbar Bongkar Daerah Rawan Tambang Ilegal, Mahyeldi: Negara Harus Hadir Secara Adil